Dulur Cirebonan melaksanakan acara Halal Bihalal di Aula Masjid Baiturrahman DPR – MPR RI pada Sabtu kemarin. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum Dulur Cirebonan Prof. Rokhmin Dahuri dan Shohibul Bait Halal Bihalal Dulur Cirebonan Dave Laksono memperkenalkan tokoh-tokoh muda asal Cirebon, salah satunya adalah Suhendrik, yang menjadi bakal calon (balon) Wali Kota Cirebon.
Dave menjelaskan bahwa Suhendrik merupakan Board of Director (BOD) Disway Group, sebuah perusahaan media massa yang memiliki ratusan jaringan di seluruh Indonesia. Sebagai BOD Disway Group, Suhendrik dinilai objektif dan tepat dalam menyiarkan berita yang baik serta menyajikan berita yang tepat.
Elite Partai Golkar, yang juga anggota Komisi I DPR, mengungkapkan bahwa Suhendrik adalah salah satu bakal calon Wali Kota di Cirebon. Sebagai putra kelahiran Cirebon, Suhendrik ingin memberikan sumbangan lebih besar kepada masyarakat di kota kelahirannya itu.
Baca Juga:KPID Jabar: Publik Tetap Boleh Gelar Nobar, Asal Tidak DikomersilkanPolisi Bantu Berikan Makanan Tambahan – Video
Di sela-sela acara Halal Bihalal, Ketua Umum Dulur Cirebonan Prof. Rokhmin Dahuri juga mengenalkan Suhendrik kepada seluruh tamu undangan yang hadir. Menurutnya, tokoh-tokoh muda seperti Suhendrik adalah calon pemimpin masa depan, dan ia berharap para tokoh muda tersebut dapat terus berkiprah.
Dalam acara Halal Bihalal tersebut, Suhendrik sempat berbincang dengan beberapa perwakilan masyarakat tentang Kota Cirebon di masa yang akan datang.