Berbicara mengenai ciri khas Indonesia, tentu tidak akan terlepas dari batik. Hampir setiap daerah di Indonesia, termasuk di Kabupaten Majalengka, memiliki ciri khas dan batik yang indah serta motifnya yang memikat hati.
Batik menjadi salah satu hasil karya bangsa Indonesia yang telah mendunia. Di Galeri Herty Elit misalnya, ragam batik yang dikemas menjadi pakaian, tas, hingga aksesoris lainnya dapat dengan mudah dijumpai untuk dijadikan buah tangan wisatawan yang berkunjung ke Majalengka.
Macam-macam motif batik di Kabupaten Majalengka sangat bervariasi, bahkan memiliki corak khas yang mencerminkan kehidupan masyarakat atau juga simbol alam dengan filosofinya sendiri, mulai dari motif batik Panyaweuyan, Simbarkancana hingga Nyi Rambut Kasih.
Baca Juga:Jalan Di Kawasan Industri Plumbon Rusak – VideoHarga Gabah Turun Saat Panen Raya – Video
Pada momen Lebaran 2024, batik khas Majalengka masih diminati oleh berbagai kalangan masyarakat. Hal itu disampaikan oleh seorang pegawai Galeri Batik Herty Elit Desa Karyamukti Kecamatan Panyingkiran, Sopiah, yang mengungkapkan bahwa pada momen Lebaran tahun 2024, kenaikan penjualan batik khas Majalengka karya Heri Suhersono kini mencapai 50 persen, dan yang paling diminati yakni motif Panyaweuyan, Simbarkancana, Lauk Ngibing, dan Kota Angin.
Sementara, setiap motif batik khas Majalengka karya Herty Elit ini memiliki filosofi tersendiri dan sedikitnya sudah memiliki 22 motif khas Majalengka, dengan berbagai varian harga mulai dari 70 ribu hingga 2 juta 500 ribu rupiah.