Volume Sampah Naik Saat Lebaran – Video

Volume Sampah Naik Saat Lebaran
0 Komentar

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon mencatat adanya lonjakan volume sampah saat perayaan Hari Raya Idul Fitri. Meskipun tidak terlalu signifikan, volume sampah di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar rata-rata naik sekitar enam persen.

Kondisi ini diduga disebabkan oleh banyaknya masyarakat yang datang dari luar kota dan pulang ke kampung halaman. Meskipun tidak signifikan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon tetap mengantisipasi jika terjadi lonjakan besar di TPS liar.

Berdasarkan data Dinas Lingkungan Hidup, terdapat setidaknya 63 TPS liar yang tersebar di berbagai titik wilayah timur Kabupaten Cirebon. Dinas Lingkungan Hidup optimis bahwa persoalan TPS liar bisa langsung diselesaikan pasca lebaran mendatang.

Baca Juga:Polisi Suguhkan Tarian Daerah Hingga Artis – VideoIrmas Al-Mujahidin Bikin Replika Masjid dari Botol – Video

Sementara itu, lonjakan volume sampah yang parah justru terjadi di TPS-TPS milik pemerintah desa, dengan lonjakan volumenya bahkan mencapai angka 60 persen. Penanganan sampah saat lebaran pun menjadi PR bagi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon.

0 Komentar