Proses perbaikan jalan berupa pemeliharaan mulai digencarkan khususnya di beberapa ruas jalan di Kota Cirebon pada Senin pagi. Salah satunya, petugas melakukan pemeliharaan di sekitar Jalan Sukalila Selatan.
Di area ini dilakukan pemeliharaan karena sering mengalami ambles, sehingga upaya perbaikan dilakukan dengan menambah material koral, aspal, dan dilapis hotmix.
Teknik perbaikan jalan dilakukan dengan menyesuaikan kondisi jalan atau menyamakan ketinggian jalan.
Baca Juga:Warteg Gratis Untuk Kaum Dhuafa Dari Alfamart – VideoBantuan Beras Kembali Disalurkan – Video
Menjelang momen arus mudik, pemeliharaan jalan difokuskan di ruas jalan protokol Kota Cirebon, seperti Jalan Siliwangi, Jalan Wahidin, dan lainnya.
Sementara ini, proses perbaikan jalan cenderung hanya dilakukan dengan cara penambalan di titik jalan berlubang.