Komunitas Kampus UMKM Kuningan berbagi paket takjil gratis di bulan Ramadhan. Puluhan emak-emak dari forum edukasi dan diskusi di komunitas ini membagikan produk buatan mereka bagi warga dan para pengendara yang melintas di sekitar Taman Cirendang menjelang waktu berbuka.
Produk UMKM yang disuguhkan antara lain makanan seperti onde-onde, dadar gulung, risol, puding, pizza mini, brownies mini, mochi, gabin tape, piscok, dan pastel. Hadir pula makanan lainnya seperti kue kering, bola susu, sagon, dan kerupuk seblak. Adapun produk yang bukan buatan UMKM terbatas pada kurma dan air mineral saja.
Kegiatan berbagi paket takjil disambut gembira dan antusias oleh warga karena hanya dalam waktu singkat, ratusan produk UMKM ini habis dibagikan. Koordinator kegiatan, Dewi Puspita Sari, menjelaskan bahwa takjil gratis ini akan digelar secara rutin, sekali dalam seminggu, selama bulan suci Ramadhan.
Baca Juga:Komisi IV Soroti Sarana Pendukung Transportasi Di Wilayah Kerja UPTD PPP LLAJ Kab. Garut – VideoKomisi IV Dprd Provinsi Jawa Barat Soroti Progres TPPASR Legok Nangka Kab. Bandung – Video
Sasaran takjil gratis di minggu pertama puasa dibagikan kepada ojeg pangkalan, pedagang sekitar Taman Cirendang, supir angkot, ojek online, dan para pengendara yang melintas.
Seluruh anggota Komunitas Kampus UMKM Kuningan berharap bahwa kegiatan berbagi ini dapat meningkatkan kepekaan sosial dan menjadi berkah di bulan puasa untuk mendapatkan ridho Allah SWT.