Petani tambak di Desa Bungko, Kabupaten Cirebon, kembali merasakan panen ikan bandeng setelah mengalami kemarau panjang. Hasil budidaya ikan bandeng pun kini melimpah.
Para petani tambak di Desa Bungko Kapetakan, Kabupaten Cirebon, kembali merasakan panen ikan bandeng setelah mengalami masa kemarau yang panjang. Panen ikan bandeng yang melimpah ini merupakan hasil dari keuletan para petani tambak.
Panen perdana yang melimpah ini menjadi berkah tersendiri bagi para petani tambak, karena mereka bisa kembali berbisnis setelah beberapa tahun terakhir mengalami kesulitan dengan tambak ikan bandeng.
Baca Juga:Pengawasan Masa Tenang, Panwascam Harjamukti Tidak Menerima Laporan Dugaan PelanggaranPagelaran Festival Seni dan Budaya Mundu
Sementara itu, tingginya minat masyarakat terhadap ikan bandeng yang tak pernah surut juga menjadi peluang besar bagi petani tambak untuk terus meningkatkan produksi melalui budidaya ini. Mereka tetap mengutamakan kualitas dan kuantitas ikan bandeng yang sudah memiliki citarasa khas.
Namun, para petani tambak bandeng berharap agar pemerintah Kabupaten Cirebon dan instansi terkait dapat memberikan penyuluhan rutin dan sosialisasi, sehingga para petani tambak dapat memaksimalkan budidaya ikan bandeng dengan lebih baik.