Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 menjadi pengalaman pertama sebagai pemilih bagi Purnawirawan Polisi, Kompol I Nengah Sanjaya. Sejak pensiun dari Kepolisian tahun lalu, ia kini bisa menyalurkan hak pilihnya sebagai warga negara Indonesia.
Dalam kontestasi Pemilu 2024, Sanjaya mengaku bahwa ini merupakan pengalaman pertamanya sebagai seorang lansia. Meskipun demikian, ia dengan bangga menyampaikan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 29, Desa Kertawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon. Sanjaya biasanya terlibat dalam mengawal dan mengamankan proses demokrasi selama pemilihan umum.
Meski merupakan pemilih pemula, Sanjaya tidak merasa kesulitan. Pengalamannya selama bertugas di Polresta Cirebon, di mana ia sering menjadi garda terdepan dalam pengamanan di lokasi pencoblosan, membuatnya terbiasa dengan proses tersebut. Ia berhasil melewati proses pemilihan dengan lancar meskipun harus repot membuka lembar surat suara yang cukup besar.
Baca Juga:Bupati Cirebon Gunakan Hak Pilihnya di TPS Desa DawuanPenampakan TPS Unik di Kawunghilir
Sanjaya juga berharap bahwa di tengah perbedaan pilihan, apapun hasilnya, masyarakat dapat kembali bersatu dan bersatu kembali setelah kontestasi berakhir