RADARCIREBON.TV – Bagi para wanita mempunyai penampilan yang menarik merupakan priorotas, apalagi di acara spesial. Berikut ini ada pilihan warna lipstik yang cocok untuk kamu.
1. Ingin penampilan anggun saat Lebaran? Coba lipstik warna plum
Ungu menjadi salah satu warna lipstik yang sering dihindari. Pasalnya banyak orang yang mengira lipstik ungu membuat Anda terlihat semakin tua. Padahal, jika Anda tahu cara menggunakannya, memakai lipstik warna plum akan membuat penampilan Anda semakin elegan dan glamor.
Makanya lipstik ini cocok banget melengkapi gaya lebaranmu. Untuk hasil terbaik, pilihlah lipstik warna plum yang sesuai dengan warna kulit Anda..
Baca Juga:Mau Punya Bibir Sehat dan Menggoda? Ini Dia 5 Pilihan Lipbalm Terbaik Ala Boyband KoreaRekomendasi Skincare Air Mawar Terbaik : Harganya Murah Bikin Kulit Wajah Cerah
2. Warna pink cerah bikin penampilan kamu ekstra manis
Warna kulit wanita Asia memang beragam, jika kamu termasuk salah satu wanita yang memiliki kulit putih pucat seperti orang Korea, maka kamu beruntung karena bisa melengkapi penampilanmu dengan lipstik berwarna cerah.
Lipstik rosy pink menjadi warna yang tepat untuk membuat wajah semakin pink di hari raya Idul Fitri. Selain mencerahkan wajah, lipstik warna pink juga bisa membuat Anda semakin cantik. Aplikasikan blush on dengan warna yang sama untuk membuat wajah semakin pink.
3. Jika ingin wajah terlihat segar pilih warna orange
Jika orang berkulit putih pucat bisa memakai lipstik berwarna merah muda, lain halnya dengan orang berkulit zaitun. Anda terlihat lebih cerah saat mengenakan warna oranye.
Namun pilihlah yang berwarna oranye terang, misalnya sedikit peach, agar kulit memancarkan pesona. Pilih juga yang teksturnya creamy dan tampilannya sedikit mengkilat agar wajah lebih segar dan menarik.
4. Berikan pulasan lipstik warna nude agar penampilan terlihat lembut
Lipstik warna Nude menjadi salah satu pilihan warna wajib yang selalu bisa membuat penampilanmu semakin menarik. Namun, memakai lipstik warna nude bisa jadi rumit karena jika salah memilih warna, penampilan Anda bisa pucat.
Untuk riasan lebaran, sebaiknya pilihlah lipstik warna nude yang sesuai dengan warna kulit agar hasil akhirnya maksimal. Pemilihan lipstik warna nude yang tepat bisa membuat tampilanmu terlihat lembut dan cantik..
5. Lipstik warna coral yang cocok untuk semua warna kulit
Bagi yang menyukai warna lipstik netral, Anda bisa memilih lipstik coral yang cocok untuk semua warna kulit. Perpaduan warna pink dan oranye ini mencerahkan wajah Anda dan dapat digunakan di segala kesempatan. Padukan warna lipstik coral ini dengan blush on yang cerah untuk membuat wajah Anda segar.
Baca Juga:Jangan Lupakan Well! Ini Dia Kekurangan Redmi Note 13 yang Harus Kamu Tahu Sebelum MembelinyaMengulik Lebih Dari Spesifikasi Redmi Note 13: HP Terbaru Xiaomi dengan Harga Terjangkau
Itulah beberapa pilihan warna lipstik yang bagus untuk kamu.