12 Peserta Ikuti Seleksi Uji Kompetensi Untuk Isi Jabatan Kadishub

0 Komentar

BKPSDM Kabupaten Cirebon, menggelar uji kompetensi yang menjadi tahapan penjaringan pejabat tingggi pratama, yakni mengisi kekosongan kepala Dinas Perhubungan. 

Bkpsdm Kabupaten Cirebon, mengelar uji kompetensi penjaringan pejabat tinggi pratama, sebagai tahapan kedua setelah tahapan seleksi. Dari tiga belas orang yang mendaftar, ada sekitar dua belas orang yang lolos seleksi administrasi.

Seleksi uji kompetensi untuk mengisi jabatan kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Cirebon, yang akan kosong mulai 1 Maret 2204 ini, menjalin bekerjasama dengan LPPM UNS sebagai pihak yang akan melakukan assesmen. Wakil Bupati Cirebon yang hadir dalam pembukaan uji kompetensi ini, meminta agar seluruh peserta bisa dengan baik mengikuti setiap tahapan.

Baca Juga:Peringatan Isra Mikraj 1445 H, Polres Cirebon Kota Gelar PengajianDistribusi Logistik Pemilu 2024

Menurut Ayu, Pemerintah Kabupaten Cirebon saat ini membutuhkan pejabat yang mempunyai kompetensi dan rekam jejak yang baik, guna melaksanakan visi misi pemerintah daerah.

Sementara, BKPSDM Kabupaten Cirebon akan melakukan setiap tahapan secara transparan dan sesuai dengan prosedur. Tahapan seleksi pejabat tingggi pratama yang harus dilalui peserta diantaranya penulisan makalah, penelusuran rekam jejak dan tahapan terakhir yakni wawancara.

Panitia seleksi nantinya akan mengumumkan hasil seleksi pada 21 Februari 2024, setelah seluruh tahapan seleksi pengisian jabatan kepala Dinas Perhubungan rampung

0 Komentar