Banyak Direview Tiktokers ! Ini Dia Hotel di Jakarta Paling Viral : Enak Buat Staycation

Banyak Direview Tiktokers ! Ini Dia Hotel di Jakarta Paling Viral : Enak Buat Staycation
Sumber Foto: instagram.com/saripacificjakarta)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Hotel di Jakarta banyak sekali pilihannya, mempunyai fasilitas lengkap juga. Sehingga banyak tiktokers yang mereview positif. Ini dia rekomendasinya untuk anda.

1. Harris Suites fX Sudirman – Best View

Berlokasi di Jl. Jend. Sudirman, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Mencari kamar dengan pemandangan kota Jakarta? Hanya dengan 500 ribu saja Anda sudah bisa menikmati menginap di Harris Suites fX Sudirman.

Selain menikmati pemandangan, Anda bisa berenang di lantai 10 dengan pemandangan yang kurang indah.Kalau bosan bisa langsung turun ke hotel untuk membeli makanan, minuman atau nonton film karena hotel ini satu gedung dengan mall.

Baca Juga:Staycation Makin Seru Bareng Keluarga : Ini Dia Rekomendasi Hotel Ramah Anak di JakartaEstetik Banget ! Inilah Rekomendasi Hotel di Jakarta Yang Punya Kolam Renang Rooftop

Anda juga bisa berolahraga, bersepeda atau sekedar menikmati car free day sambil menginap di akhir pekan. Untuk mendapatkan kamar dengan pemandangan terbaik, ingatlah untuk memesan di lantai paling atas dan beri tahu resepsionis bahwa Anda menginginkan kamar dengan pemandangan terbaik.

2. Aloft South Jakarta – Infinity Pool

Rekomendasi selanjutnya berlokasi di Jl. TB Simatupang No.Kav 8, RT.2/RW.9, Cilandak Timur, Jakarta Selatan. Jika Anda berada di Jakarta Selatan, Anda bisa memilih hotel yang hanya beroperasi selama setahun bernama Aloft South Jakarta. Terdapat infinity pool yaitu kolam yang berada di lantai paling atas. Terdapat juga sebuah bar.

Anda juga dapat mengadakan pesta seperti bridal shower, baby shower, dan lainnya. Aloft South Jakarta dibanderol sekitar Rp 700.000 ribu dan sudah termasuk sarapan.

3. La Boheme Jakarta – Desain Estetik

Rekomendasi hotel selanjutnya ada di Jl. Setia Budi Barat No.18, RT.3/RW.3, Kuningan, Setia Budi, Kecamatan Setiabudi, Jakarta.

Ingin menginap di hotel dengan interior estetis? La Boheme serasa di rumah sendiri saat Anda menginap di sini. Setiap sudut bisa menjadi konten bagus di media sosial. Kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 345.000 ribu untuk menginap di sini.

Meski tidak memiliki kolam renang, hotel ini memiliki gym yang cukup lengkap dan tempat nongkrong di rooftop. Kamu pasti akan betah berlama-lama ngobrol bersama orang tersayang sambil menikmati pemandangan La Boheme!.

4. Sari Pacific Jakarta – Kamar dengan Bathtub

Hotel ini berlokasi di Jl. M.H. Thamrin No.6, RT.2/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat.

Baca Juga:Harganya Mulai Dibawah 250 Ribu : Ini Dia 3 Rekomendasi Hotel di Jogja yang Nyaman Untuk IstirahatAjak Anakmu Nginep Di Sini! Ini Dia 7 Rekomendasi Hotel Ramah Anak di Jogja Dengan Harga Terjangkau

Sedang mencari kamar hotel dengan bathtub, namun tetap dengan harga bagus? Sari Pacific Jakarta adalah tempatnya. Anda tidak perlu merogoh kocek lebih dari satu juta untuk tinggal di kamar luas dengan kamar mandi mewah.

Terdapat tiga tipe kamar yaitu Grand Deluxe, Grand Pacific dan Pacific Room. Setiap kamar juga memiliki pembuat kopi, TV pintar Samsung 55 inci, jam alarm, cermin LED pembesar, speaker kamar mandi yang terintegrasi dengan TV, dan bak mandi. Jika Anda membawa anak-anak, Anda bisa mengajak mereka bermain di kolam besar. Ingatlah selalu untuk mengawasi anak-anak saat bermain di area hotel.

0 Komentar