RADARCIREBON.TV – Bagi pengguna media sosial tentunya tak lepas dari hal-hal viral hingga berbagai bahasa gaul. Mulai dari Twitter, Instagram, TikTok hingga aplikasi layanan pesan berupa WhatsApp menjadi beberapa media interaksi yang memunculkan beragam bahasa gaul. Ada beberapa bahasa gaul yang cukup sering di pakai yakni cringe dan savage, apa arti dari kedua kata tersebut? Berikut selengkapnya.
Apa Itu Cringe?
Cringe merupakan sebuah kata yang terbilang populer di kalangan milenial. Terkadang, kata ini biasa di campur dengan percakapan dalam bahasa Indonesia atau bahasa sehari-hari dalam mengungkapkan sesuatu yang menggambarkan ‘cringe’ itu sendiri.
Menurut Britannica Dictionary, kata tersebut mempunyai arti menjijikan, merinding, atau bahkan mengerikan. Kata ini kerap di pakai untuk menggambarkan atau mengekspresikan perasaan jijik atau malu yang biasanya akan di barengi dengan gerakan wajah yang menggambarkan seseorang yang malu.
Baca Juga:Daftar Pemain Indonesia di Indonesia Masters 2024, Simak Daftar Namanya DisiniJadwal Indonesia Masters 2024 – Ajang Kualifikasi Menuju Olimpiade Paris 2024
Dalam media sosial, cringe di tandai sebagai situasi yang tidak nyaman. Namun dalam bahasa Inggris, penggunaan cringe bisa bermakna dua hal yaitu kata kerja dan kata benda. Salah satu contoh kalimatnya yakni I cringed in horror (aku meringis takut).
Apa Itu Savage?
Setelah sedikit membahas tentang cringe dan mengetahui artinya, kini ketahui arti dari savage. Apa itu savage? Bahasa gaul yang kerap muncul di media sosial ini memiliki arti dalam Cambridge Dictionary yakni brutal, sangat kejam, liar atau sangat menakutkan.
Penggunaan savage dalam media sosial, agaknya berbeda dengan savage dalam bahasa gaul. Dalam media sosial, konon mempunyai makna sebagai bentuk pujian. Sedangkan dalam bahasa gaul, mempunyai makna seperti sebuah pujian atas sesuatu yang menakjubkan.
Savage dalam artian memuji, kerap di pakai dalam permainan online seperti Mobile Legends. Dalam permainan tersebut, di pakai sebagai sebuah predikat bagi pemain yang telah berhasil membunuh kelima hero lawannya secara sekaligus dan secara bersamaan.