Seekor kucing nyaris mati karena terjebak di dalam mesin mobil. Hal ini diketahui setelah warga sedang memanaskan kendaraan, mendengar suara kucing disekitarnya. Ia pun segera mencari sumber suara tersebut. Pemilik mobil terkejut saat membuka kap kendaraan. Seekor kucing tampak terjebak di bagian dasar mesin. Ia pun bergegas menghubungi damkar untuk meminta bantuan.
Seekor kucing nyaris mati karena terjebak di dalam mesin mobil. Hal ini diketahui setelah warga sedang memanaskan kendaraan, mendengar suara kucing disekitarnya.
Ia pun segera mencari sumber suara tersebut. Pemilik mobil terkejut saat membuka kap kendaraan. Seekor kucing nampak terjebak di bagian dasar mesin. Karena sulit dikeluarkan dan khawatir melukai hewan, warga bernama Kurdianto bergegas menghubungi damkar untuk meminta bantuan.
Baca Juga:Usia Jadi Kota Cirebon BerubahRatusan Pekerja Lapangan Di Berbagai SKPD Dan BUMD Kerja Bakti
Peristiwa ini terjadi di Perumahan City View Kuningan, pada Jumat pukul 8 pagi. Menerima laporan ini, Kepala Upt Damkar Satpol PP Kuningan Andri Arga Kusumah, mengirimkan 3 personil, dilengkapi peralatan rescue satwa.
Petugas memerlukan waktu 10 menit, hingga kucing berhasil di evakuasi dalam kondisi hidup.
Selanjutnya, hewan yang kerap berada di sekitar rumah dan dipelihara sebagian warga ini, dilepaskan kembali di lingkungan tersebut. Belum diketahui penyebab kucing bisa masuk ke dalam mesin mobil.
Upaya damkar dalam menyelamatkan satwa ini, mendapat apresiasi dari masyarakat, dan para cat lovers di laman media sosial damkar