Sebuah rumah di Blok Kinaija Desa Luwung Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, terkena puting beliung, Rabu sore. Atas peristiwa itu, bagian atap rumah mengalami kerusakan. Bahkan, dinding pondasi rumah pun retak akibat kuatnya terjangan angin.
Beginilah kondisi rumah milik Muhamad Sartoyo warga Desa Luwung Blok Kinaija Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, Rabu siang. Kondisi bagian atap rumah yang menggunakan asbes porak poranda setelah diterjang puting beliung Selasa sore kemarin.
Tak hanya bagian atap, angin puting beliung pun menyebabkan bagian pondasi dan dinding rumah mengalami keretakan cukup parah lantaran bergeser terkena kencangnya angin. Pemilik rumah Sartoyo menjelaskan, kejadian berlangsung cepat sekitar pukul 4 sore.
Baca Juga:Hujan Deras Disertai Angin KencangLontong Opor Dan Gado-Gado Ayam Ibu Ihsan
Tiba tiba angin berputar disekitar permukiman dan mengenai rumahnya. Beruntung saat kejadian, ia langsung menyelamatkan anak anaknya ke dalam rumah. Atas peristiwa itu, dirinya pun mengalami kerugian puluhan juta rupiah. Tidak hanya mengenai rumah Sartoyo, puting beliung juga menyebabkan rumah Alfiatus Soliha di Blok Bulak Desa Luwung juga terdampak puting beliung. Atas peristiwa itu, pemerintah kecamatan pun langsung menyerahkan bantuan buffer stok kepada para korban bencana