Jangan Keburu Dibuang! Biji Pepaya Punya Banyak Manfaat Loh, Simak Apa Saja Manfaatnya

Jangan Keburu Dibuang! Biji Pepaya Punya Banyak Manfaat Loh, Simak Apa Saja Manfaatnya
Manfaat Biji Pepaya (Freepik/ Disway)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Saat makan pepaya, maka biasanya orang akan mengambil bagian dagingnya saja. Pasalnya, daging pepaya merupakan bagian yang paling enak untuk di makan. Namun tahukah kamu, jika biji pepaya memiliki manfaat?

Hal ini mungkin tidak di sadari ketika mengonsumsi pepaya. Dalam bijinya, ternyata ada kandungan yang baik untuk tubuh yang mungkin belum kamu tahu. Bisa di bilang jika bagian bijinya, sama-sama memiliki manfaat bak bagian dagingnya.

Pada bagian dagingnya, di ketahui memiliki manfaat karena terdapat banyak nutrisi. Salah satunya yakni serat, sehingga dengan mengonsumsinya, maka akan melancarkan pencernaan. Namun, bagaimana dengan bagian bijinya? Berikut selengkapnya.

Baca Juga:Waduh! Jangan Mencampurkan Pepaya dengan Buah Ini, Bukannya Bermanfaat Malah Membahayakan LohJika Ingin Kulit Nampak Glowing, Konsumsi Deretan Buah dan Sayur Ini! Mudah Didapat, Punya Segudang Manfaat

Manfaat Biji Pepaya

Melansir dari Healthline, bagian bijinya konon dapat di makan. Terdapat berbagai kandungan seperti serat, asam lemak sehat, hingga kandungan seperti polifenol dan flavonoid. Kandungan polifenol dan flavonoid berguna untuk sebagai antioksidan untuk membantu meningkatkan kesehatan.

Antioksidan memiliki peran dalam melawan radikal bebas yang menjadi penyebab penyakit serta mencegah stres oksidatif dan menangkal penyakit kronis. Kemudian, kandungan asam lemak yang sehat berupa asam oleat, beguna untuk menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol lipoprotein densitas sangat rendah.

Lalu, kandungan serat yang terdapat dalam biji pepaya juga konon dapat membantu menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol hingga penurunan risiko penyakit jantung, stroke, diabetes, dan obesitas.

Manfaat lain yang dikaitkan pada biji pepaya yakni dapat melindungi fungsi ginjal, memiliki sifat antikanker, dan meningkatkan kesehatan pencernaan. Namun di balik manfaatnya, ada pula risiko kesehatan yang perlu diketahui.

Risiko Kesehatan

Risiko yang mungkin akan di dapat yakni dapat menurunkan kesuburan. Terdapat beberapa penelitian pada hewan menunjukkan bahwa biji pepaya dapat mengurangi kesuburan. Penelitian pada monyet menunjukkan, monyet yang di berikan ekstrak biji pepaya dalam dosis besar, rupanya berpengaruh pada jumlah spermanya.

0 Komentar