Miris, Bangunan SMPN 2 Greged Rusak Dan Rawan Runtuh

0 Komentar

Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon menyoroti bangunan SMPN 2 Greged yang kondisinya rusak dan rawan ambruk. Upaya perbaikan diklaim akan dilakukan untuk keamanan siswa. 

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, melakukan pemeriksaan dan pengecekan kondisi bangunan SMPN 2 Greged, pasca adanya ruang kelas dan ruang guru yang ambruk. Kondisi bangunan lain dianggap berpotensi dan rawan ambruk, karena konstruksinya yang tidak kokoh dan sudah mengalami kerusakan.

Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran, karena mengancam keselamatan siswa maupun guru yang beraktivitas. Bahkan bagian lorong sekolah terlihat merenggang dan terpisah dari dinding, yang sudah bisa dipastikan sangat berbahaya dan rawan runtuh. 

Baca Juga:BPBD Datangi Lokasi Ambruknya Atap Ruang Kelas SMPN 2 GregedBangunan Sekolah Ambruk Saat Kegiatan Belajar

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon Ronianto mengklaim akan segera mengupayakan revitalisasi bangunan sekolah. Agar insiden ambruknya ruang kelas tidak kembali terjadi. Sementara, pihak sekolah sudah melakukan tindakan dengan mengosongkan sejumlah ruang kelas dan tidak digunakan untuk kegiatan belajar. Karena khawatir atap bangunan sekolah ambruk dan membahayakan keselamatan siswa

0 Komentar