Rangka besi yang berada di kolong jembatan Kalijaga Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, mengalami kerusakan hingga turun ke sungai. Akibatnya, material sampah yang terbawa dari hulu sungai tertahan dan menumpuk di sekitar kolong jembatan.
Kondisi kerusakan rangka besi instalasi salah satu perusahaan terlihat dari miringnya rangka hingga turun ke dasar sungai kalijaga. Besi yang diduga berisi kabel pln ini menghalangi jalannya aliran air sungai.
Ditengah kondisi hujan yang selalu turun setiap hari, dikhawatirkan akan menyumbat material sampah yang terbawa dari hulu. Kepala Dusun Kalijaga Ruddy mengatakan kondisi kerusakan rangka besi ini sudah terjadi selama satu bulan.
Baca Juga:Jalan Kabupaten Desa Ambulu TergenangMencicipi Hidangan Asal Negeri Sakura Takoyaki
Pihaknya sudah berusaha melaporkan kejadian ini baik ke Pemdes, Pemkab hingga pihak kepolisian, namun belum ada tindaklanjut apapun. Ia khawatir warganya akan terdampak jika tidak ada penanganan, lantaran dikhawatirkan sampah akan menumpuk dikolong jembatan.
Sementara, kerusakan rangka penahan pipa itu pun rusak diduga akibat proyek revitalisasi jembatan Kalijaga yang sudah beroperasi setengah tahun lalu