RADARCIREBON.TV Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos ke 16 besar usai menang 21-15, 12-21, dan 21-17 atas pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau dalam pertandingan 32 besar Malaysia Open 2024, Selasa (9/1) pagi WIB.
Dalam pertandingan ini Rehan/Lisa mampu tampil impresif sejak awal permainan. Rehan/Lisa berhasil unggul 11-7 di interval gim pertama.
Game Pertama
Setelah interval game pertama, Rehan/Lisa sempat kehilangan permainan terbaiknya sehingga membuat lawan mampu berbalik memimpin 12-11 dan 13-11.
Baca Juga:Mengintip Layar Lebar Film Horor pada Tahun 2023Tips Mengelola Pengeluaran Perjalanan Bisnis Secara Bijak
Tetapi, Rehan/Lisa berhasil bangkit dan kembali membalikkan kedudukan menjadi 14-13.
Rehan/Lisa pun sukses menjaga keunggulan atas pasangan Jerman hingga akhirnya menang 21-15 di gim pertama.
Pada game kedua situasi berbalik, Rehan/Lisa tidak diberikan sama sekali kesempatan untuk memimpin sejak awal hingga akhir permainan.
Rehan/Lisa tertinggal 4-11 dari Lamsfuss/Lohau di interval gim kedua. Ketertinggalan skor yang sangat jauh membuat Rehan/Lisa kesulitan untuk mengejar.
Rehan/Lisa akhirnya kalah 12-21 di gim kedua. Pertandingan pun dilanjutkan ke gim ketiga atau penentuan.
Game Ketiga
Pada gim ketiga pertandingan berlangsung ketat. Kedua pasangan saling bergantian memimpin.
Rehan/Lisa sukses menutup interval gim ketiga dengan keunggulan 11-9. Perjuangan luar biasa Rehan/Lisa yang bermain cepat dan gesit sukses membawa mereka memimpin 15-10.
Baca Juga:Cara Setting Token Listrik Biar Tidak Bunyi, Simak Selengkapnya..5 Dampak Positif Mengonsumsi Kopi Untuk Kesehatan
Rehan/Lisa akhirnya menang 21-15, 12-21, dan 21-17 atas pasangan Jerman. Rehan/Lisa pun lolos ke 16 besar Malaysia Open 2024.
Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen asal Denmark yang merupakan unggulan keempat.
Sedangkan tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting akan menghadapi Su Li Yang dari Taiwan.
Lalu, di lapangan 3 akan bertanding Putri Kusuma Wardani dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani bakal menghadapi wakil China Han Yue yang menjadi unggulan kedelapan.
Sedangkan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan melawan Dong Adam/Nyl Yakura dari Kanada.