Forum Cirebon Timur Mandiri membangun komitmen politik dengan tim pemenangan daerah calon presiden. Target utama menjadikan Cirebon Timur sebagai daerah otonom baru.
Forum Cirebon Timur Mandiri, membangun komitmen politik dengan tim kampanye daerah seluruh pasangan calon presiden. Komitmen politik dibuat dengan tujuan untuk mensukseskan Cirebon Timur sebagai daerah otonom baru.
Dalam momen nonton bareng debat capres, FCTM dan TKD 3 pasangan calon presiden menyepakati untuk menandatangani kontrak politik, dalam mendukung pemekaran Cirebon Timur, siapapun yang nanti akan terpilih sebagai presiden.
Baca Juga:Masih Ada APK Terpasang Di Tempat Yang Tidak SeharusnyaKPU Kota Cirebon Lakukan Sortir Lipat Surat Suara Pileg DPR RI
Ketua Garda FCTM Taufik Ridwan menjelaskan, point yang disepakati diantaranya seluruh tkd sepakat akan membawa kontrak politik yang sudah ditandatangani bersama, kepada tim kampanye nasional capres.
Sementara, kontrak politik yang dilakukan oleh Forum Cirebon Timur Mandiri, juga merupakan langkah taktis agar cita-cita daerah otonomi baru bisa terealisasi. Terlebih FCTM juga mendorong agar moratorium DOB segera dibuka, dengan dibawanya kontrak politik ke TKN.
Forum Cirebon Timur Mandiri menargetkan pemekaran bisa terlaksana 2025 atau 2026, karena pemekaran dianggap sudah sangat mendesak untuk meningkatkan layanan dan kesejahteraan masyarakat