Sering Diabaikan Bahkan Dianggap Sepele, Mengenal Lebih Dalam Tindakan Cat Calling yang Bisa Berdampak Buruk – Kenali Contohnya

Sumber: lavocechestecca
Sumber: lavocechestecca
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Pasti kamu pernah merasa tidak nyaman di saat ada sesorang yang meneriaki atau menyapa kamu secara eksplisit. Ternyata tindak tersebut di sebut dengan cat calling. Terkadang hal tersebut masih di anggap biasa saja, namun tindakan tersebut harus bisa di antisipasi, loh. Maka dari itu kamu harus mengenal cat calling.

Tindakan tersebut merupakan fenomena yang berbahaya, terutama bagi seorang perempuan. Cat calling ini bisa berujung pada penyerangan fisik atau kekerasan seksual. Apalgi jika kamu mencoba untuk menghadapi atau mengabaikan orang yang melakukannya.

Mengenal Cat Calling menurut Talking Mental Health merupakan salah satu bentuk pelecehan di jalanan yang bisa berupa komentar seksual yang tidak di inginkan, gerakan provokatif, dan klakson mobil. Walaupun hal tersebut sering di abaikan dan di sepelekan, ternyata tindakan itu menyebabkan rasa tidak nyaman atau penderitaan.

Baca Juga:Enggak Banyak yang Tahu, Berikut Rekomendasi Tempat Hidden Gem di Bali yang Wajib Kamu KunjungiNyaman dengan Kesendirian, Berikut ini Zodiak yang Nyaman Sendiri dan Dikenal Paling Tenang – Adakah Zodiak Kamu?

Pada umumnya, dari penampilan fisik wanita menjadi sasaran objek pelaku cat calling. Saat cat calling itu terjadi, seringkali pelaku berkeinginan untuk menarik perempuan tersebut dan merendahkannya. Di sini kamu akan mengetahui contoh-contoh cat calling.

Contoh Tindakan Cat Calling

  • Cat calling verbal: Pelaku memberikan siulan atau komentar tentang penampilan korban.
  • Cat calling non-verbal: Pelaku menggunakan gestur fisik untuk memberikan penilaian terhadap penampilan korban.

Dampak Cat Calling

1. Hyper Arousal

Dampak pertama ini di pengaruhi oleh kerja hormon yang ikut berubah seiring berubahnya kondisi psikis. Gejala ini pada umumnya adalah agresi, insomnia, dan reaksi emosional yang intens seperti depresi.

2. Intrusion

Berikutnya penyintas tidak mampu mengendalikan munculnya ingatan yang terus berulang, seperti kilas balik dan pada tingkat yang parah berupa kekacauan ingatan.

3. Mati Rasa

Lebih mengenal lagi dengan cat calling, dampak yang selanjutnya Mati rasa. Gejala ini wajar jika berlangsung dalam waktu yang pendek, namun sangat tidak wajar jika berlangsung secara terus-menerus. Di karenakan bisa menyebabkan penyintas menjadi detached (terpencil dari interaksi sosial) dan indifferent (dingin dan acuh tak acuh).

Dampaknya ini bisa membuat penyintas menjadi rendah diri, tidak percaya diri, menyalahkan diri sendiri, dan mengalami gangguan reproduksi (seperti gangguan siklus haid) karena penyintas merasa tertekan.

***

0 Komentar