Ternyata 2 Januari Diperingati Hari Introvert Sedunia, Berikut Beberapa Kelebihan Introvert – Apakah Kamu Ikut Merayakan?

fokussurabaya.com
fokussurabaya.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Banyak yang belum mengetahui bahwa hari ini tepat di tanggal 2 januari di peringati sebagai hari introvert sedunia. Hari Introvert sedunia sudah di rayakan oleh para introvert di seluruh dunia sejak tahun 2011. Apakah kamu termasuk salah satu yang merayakannya?

Oleh karena itu, hari tersebut merupakan hari untuk membawa kesadaran pada para introvert dan mengingat agar menjadi sosok tersebut adalah sesuatu yang luar biasa dan bukan sesuatu yang memalukan. Yuk, simak 5 kelebihan karakter orang introvert.

5 Kelebihan Karakter Orang Introvert

1. Pemecah Masalah dan Pencari Solusi

Bagi seseorang yang memiliki sifat introvert lebih suka bekerja sendiri. Di saat kamu bersama orang lain, otak kamu akan di paksa melakukan banyak tugas. Bahkan ketika tidak berinteraksi dengan seseorang, sebagian dari perhatian kam di penuhi dengan kehadiran mereka.

Baca Juga:Patut Diperhatikan, Ada Beberapa Tanda Alergi Susu Sapi Pada Anak Hingga Bisa Menyebabkan Napas BerbunyiMenyuguhkan Pemandanga Alam yang Menakjubkan, Ini Dia Ide Tempat Camping Indah di Bandung – Harga Tiket dan Fasilitas Lengkap

Namun ketika kamu sendirian, kamu bisa menjernihkan pikiran dan memfokuskan pikiran. Sehingga semua pemikiran yang ada di dalam dan terkonsentrasi ini dapat mengarah pada solusi baru dan ide-ide brilian.

2. Mampu Bekerja Baik di Dalam Tim

Ternyata di sisi lain, introvert ini bisa bekerja lebih keras dalam tim, hal ini di karenakan mereka sangat peduli dengan apa yang orang lain pikirkan tentang mereka. Orang introvert memiliki kekuatan yang hebat, namun tidak banyak di ketahui. 

3. Memiliki Hubungan yang Intim dan Mendalam

Di peringati sebagai hari introvert sedunia, ternyata introvert juga memiliki satu kualitas terbaik dalam diri mereka, yaitu hubungan yang mendalam. Mereka ini lebih suka mengintip ke dunia batin kamu. Ketika kamu mengenal seorang introvert dalam hidup, mungkin akan mengalami keintiman yang belum pernah di miliki sebelumnya.

4. Selalu Memegang Perkataannya

Ternyata sosok introvert ini lebih banyak mendengarkan daripada berbicara. Mereka juga akan berpikir matang-matang sebelum berbicara. Selain itu, mereka memilih kata-kata yang ingin di ucapkan dengan hati-hati, karena mereka tahu bahwa sekali berkata, kata-kata tersebut tidak bisa di tarik kembali atau di lupakan.

5. Tenang Menghadapi Masalah

Di saaat semua orang kehilangan kendali karena perubahan sesuatu hal, mereka yang introvert memikirkan cara baru untuk menyesuaikan diri. Serta, para introvert sudah memiliki rencana cadangan secara diam-diam.

***

0 Komentar