RADARCIREBON.TV- Hati-hati! Jalani Hubungan Red Flag Dapat Timbulkan Gangguan Kecemasan Kronis
Red flag atau bendera merah dalam konteks hubungan mengacu pada tanda atau indikator
yang menunjukkan adanya potensi masalah atau keberlanjutan yang merugikan dalam suatu hubungan.
Baca Juga:Stress Relief, Upaya Kelola Stress untuk Hidup Lebih Baik- Gen Z Disarankan Lakukan IniSemangat Para Lulusan Muda!! Ini Beberapa Tantangan Fresh Graduate di 2024 Perlu Kamu Ketahui
Seiring dengan kompleksitas dinamika manusia, pengenalan terhadap red flag dapat menjadi kunci
untuk memahami dan menghindari potensi konflik atau ketidaksehatan dalam hubungan interpersonal.
Salah satu red flag utama dalam hubungan adalah ketidaksetaraan kekuasaan.
Ini bisa mencakup kontrol yang tidak sehat dari salah satu pasangan terhadap yang lain,
penentuan keputusan yang tidak seimbang, atau bahkan kekerasan dalam rumah tangga atau hubungan (relationship).
Jika ada salah satu pasangan yang mendominasi segala aspek dalam hubungan dan menghambat kebebasan
atau otonomi pasangan lainnya, itu dapat menjadi tanda bahwa hubungan tersebut tidak sehat.
Komunikasi yang buruk juga merupakan red flag yang signifikan.
Jika pasangan seringkali tidak mampu atau tidak mau berkomunikasi secara terbuka dan jujur,
itu dapat menciptakan ketidakpastian dan ketidakseimbangan dalam hubungan.
Baca Juga:Fresh Graduate: Mengungkap Arti, Batas Waktu, & Tantangannya di Lingkungan KerjaiPhone 16 Series Bertabur Kemewahan Fitur dan Spesifikasi, Beda Jauh dengan iPhone 15
Komunikasi yang efektif menjadi pondasi utama dalam suksesnya suatu hubungan, dan kegagalan dalam hal ini dapat menjadi tanda bahaya.
Selain itu, kepercayaan yang rusak atau kecurigaan berlebihan juga dapat menjadi red flag.
Jika terdapat tanda-tanda ketidakpercayaan yang berlebihan dari salah satu pasangan terhadap yang lain,
seperti memeriksa telepon atau media sosial tanpa izin, itu dapat merusak dasar keamanan emosional dalam hubungan.
Kepercayaan adalah elemen kunci dalam membentuk ikatan yang sehat antara pasangan.
apakah hubungan red flag dapat mengundah anxiety atau gangguan kecemasan akut?
merunut beberapa pola hubungan red flag dalam CNN Indonesia,
salah satu penyebab hubungan tidak sehat adalah adanya “gaslighting”
Gaslighting adalah bentuk manipulasi psikologis yang di lakukan seseorang untuk membuat orang lain meragukan kesehatan dan jati dirinya sendiri.
Ini adalah taktik manipulasi yang umum dan merupakan tanda peringatan yang jelas dalam hubungan apa pun.
Gaslighting adalah jenis pelecehan emosional yang berbahaya
karena ia memanipulasi Anda dan membuat Anda mempertanyakan kewarasan dan penilaian Anda.
Korban gaslighting di buat merasa bersalah, terlepas dari apakah mereka melakukan kesalahan atau tidak.
Itu sebabnya gaslighting juga merupakan tanda bahaya dalam hubungan yang perlu Anda waspadai.