RADARCIREBON.TV- Bingung menghabiskan liburan akhir tahun ini kemana? Pilihan tempat Glamping di Ciwidey ini cocok untuk pertimbangkan. Glamping bisa menjadi alternatif kegiatan baru yang bisa di coba. Di sini kamu akan menemukan beberapa jawabannya.
Kamu bisa mengajak keluarga, sahabat atau orang-orang terdekat lainnya. Kegiatan glamping ini merupakan aktivitas berkemah untuk refreshing di alam, sehingga bisa menyegarkan pikiran dan otak kamu. Yuk, mari kita simak rekomendas tempat glamping di Ciwidey.
Tempat Glamping di Ciwidey
1. Sari Ater Camping Park
Tempat glamping yang pertama ini ada Sari Ater Camping Park berada di Jl. Raya Ciater, Ciater, Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Glamping di sini memang terkenal dengan udara sejuknya. Selain itu juga di sini, ada banyak atraksi outdoor yang berada di luar ruangan.
Baca Juga:Berikut Perbedaan Layar IPS dan Amoled : Mana yang Lebih Unggul? Kamu Harus Bisa Memilih Sesuai dengan KebutuhanDikenal Bisa Menjaga Komitmen, Ini Dia Deretan Zodiak Paling Setia – Ternyata Ada Juga yang Posesif
Aktivitas lainnya ini, kamu bisa menunggang kuda, naik ATV, mampir ke kebun binatang mini, dan lainnya. Ada juga Taman Berkemah Sari Ater menyediakan tenda dengan kapasitas buat 4 orang, 8 orang, dan bisayang di sesuaikan.
2. Pine Forest Camp
Pine Forest Camp ini berada di Suntenjaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Tempatnya ini menghadirkan pilihan yang beragam dengan aktivitas meliputi family gathering, outdoor party, paintball, high rope course, juga trekking. Terdapat paket villa country, exclusive camping, dengan pilihannya yang masih banyak lagi.
3. Terminal Wisata Grafika Cikole
Pilihan selanjutnya Terminal Wisata Grafika Cikole. Di sini terdapat area bermain luas dan banyak terdapat pohon-pohon pinus yang tinggi, cocok untuk di kenalkan kepada si kecil. Spot glamping ini pun menyediakan fasilitas lengkap, termasuk ada juga tenda luas untuk berkemah, tempat tidur nyaman, serta api unggun. Lokasinya berada di Jalan Tangkuban Perahu KM.8, Cikole, Lembang, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
4. Ciwidey Valley Resort
Rekomendasi glamping di Ciwidey ini ada Ciwidey Valley Resort. Tempatnya ini unik karena menggunakan tema Indian buat tempat kemahnya. Selain itu, fasilitasnya juga cukup lengkap. Terdapat fasilitas tempat tidur, TV, kamar mandi, dan yang lainnya. Hadir juga taman bermain, taman air, dan pemandian air panas buat berendam.
5. Dusun Bambu Leisure Park
Dusun Bambu Leisure Park patut untuk di pertimbangkan karena tempatnya berada di kaki bukit Burangrang. Di sini, kamu bisa menikmati keindahan alam dengan nuansa perbukitan di sekeliling tempat glamping. Tidak hanya itu saja, tersedia juga fasilitas untuk rekreasi. Kamu bisa jalan-jalan ke Pasar Khatulistiwa, Burangrang Cafe and Resto, serta Purbasari Restaurant.
***