RADARCIREBON.TV – Sebuah ponsel pintar terbaru kabarnya sedang di kembangkan. Ponsel yang di maksud yakni Samsung Galaxy M15, yang kabarnya akan menjadi ponsel terbaru dalam seri M. Konon, ciri dari seri M yakni memiliki baterai besar.
Lantas, apakah ponsel ini juga memiliki baterai yang besar? Kabarnya, iya. Ponsel ini di gadang-gadang akan hadir dengan baterai yang jumbo berukuran 6.000 mAh. Peningkatan kapasitas baterai yang besar menjadi salah satu keunggulan yang di miliki olehnya.
Soal spesifikasi lainnya, ponsel ini kabarnya mengusung spesifikasi yang hampir mirip dengan Galaxy A15. Hanya saja, untuk Galaxy A15, ukuran baterai yang tersemat berbeda, yakni lebih kecil dengan ukuran 5.000 mAh.
Baca Juga:Simak Tips Hemat Saat Liburan Biar Pengeluaranmu Tak BorosHP Itel P55 5G : HP Baru Harga 1 Jutaan yang Memiliki Beragam Spesifikasi Mumpuni untuk Memenuhi Kebutuhan Penggunanya
Spesifikasi Samsung Galaxy M15
Mari kupas spesifikasi Galaxy M15 yang konon sebagian besar spesifikasinya mirip dengan Galaxy A15.
Membahas mengenai layarnya, ponsel ini hadir dengan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci. Layar tersebut telah di dukung dengan refresh rate 90 Hz. Bagian layar memiliki kamera depan, dimana kamera yang tersedia berukuran 13MP.
Selain di bagian depan, pada bagian belakangnya pun juga tersemat kamera yang menampilkan tiga buah kamera. Masing-masing dari kamera tersebut terdiri dari kamera utama 50MP, ultra-wide 5MP, dan sensor kedalaman 2MP.
Performa ponsel di dukung dengan spesifikasi yang menarik. Mengorek bagian dapur pacunya, ponsel di pacu oleh chipset dari Mediatek yaitu Helio G99, dengan RAM yang berkapasitas 8GB yang berpadu dengan kapasitas penyimpanan sebesar 128GB atau 256GB.
Galaxy A15 sendiri memiliki dua model yakni versi 4G dan 5G dengan SoC MediaTek Helio G99 dan Dimensity 6100+. Berjalan dengan One UI 6 berbasis Android 14. Samsung kabarnya akan memberikan peningkatan pada OS dari Samsung Galaxy M15 selama empat tahun pasca di rilis.