RADARCIREBON.TV- Film Aquaman and the Lost Kingdom ini sudah tayang di beberapa negara, termasuk sudah tayang di Indonesia. Di Indonesia sendiri resmi tayang pada Rabu, 20 Desember 2023. Film ini di kenal dengan Aquaman 2 dan di sutradarai oleh James Wan yang berdurasi sekitar 124 menit.
Aquaman 2 ini bisa menjadi tontonan hiburan di akhir tahun bersama kerabat terdekat. Namun, sebelum menontonnya lebih baik mengetahui terlebih dahulu sinopsis dari film Aquaman and the Lost Kingdom.
Sinopsis Aquaman and the Lost Kingdom
Aquaman yang kedua ini berkisah tentang Black Manta yang gagal mengalahkan Aquaman untuk pertama kalinya. Selain itu, dia juga yang masih terdorong oleh keinginan untuk membalas kematian ayahnya dan tidak akan berhenti untuk menjatuhkan Aquaman untuk selamanya.
Baca Juga:Apakah Akan Hadir di Indonesia? Tahun Baru Mobil Baru Segera Hadir Daihatsu Terios 2024 yang Tampil Lebih Elegan dan Gagah – Cek Harga SekarangTradisi Unik Perayaan Tahun Baru di Korea yang Bisa Kamu Kunjungi di Akhir Tahun ini – Ajak Keluarg Kamu ke Sini
Untuk kali ini Black Manta lebih tangguh dari sebelumnya. Dia juga menggunakan kekuatan Black Trident yang mistis, yang mengeluarkan kekuatan kuno dan jahat. Agar bisa mengalahkannya, Aquaman akan beralih ke saudaranya yang di penjara, Orm, mantan Raja Atlantis, untuk membentuk aliansi yang tidak terduga.
Dengan begitu bersama-sama mereka harus mengesampingkan perbedaan untuk melindungi kerajaan, menyelamatkan keluarga Aquaman, dan dunia dari kehancuran yang tidak bisa di ubah.
Jason Momoa Kemungkinan Pindah Peran Jadi Lobo di Film Superhero DC
Karakter Aquaman ini masih menjadi bagian dari waralaba film DCEU (DC Extended Universe), yang di adaptasi dari komik superhero DC. Tetapi, setelah James Gunn mengambil alih kepemimpinan DC, waralaba tersebut tampaknya akan di tamatkan.
Bahkan ada kemungkinan juga bahwa Aquaman akan menjadi film terakhir Jason Momoa di waralaba DCEU. Serta sempat beredar kabar bahwa Jason Momoa akan beralih peran sebagai karakter lain bernama Lobo pada film-film baru adaptasi komik DC mendatang.
Jason Momoa tampaknya sudah mengaku masih belum mendapatkan panggilan dari pihak DC. Namun, ia memberi isyarat akan ada ketertarikan pada karakter Lobo andaikan dirinya benar-benar diajak James Gunn.
Tidak Ada Red Karpet Pemutaran Perdana Aquaman and The Lost Kingdom
Berdasarkan kutipan dari Tim Citizen Liputan6.com, tidak ada red carpet di pemutaran perdana Aquaman kedua. Namun sebaliknya, studio Warner Bros menggelar karpet biru untuk bintang Jason Momoa dan sutradara James Wan, yang menghadiri sesi foto dan acara penggemar skala kecil di London, Beijing, dan Los Angeles.
Penulis film senior The Hollywood Reporter, Borys Kit, Warner Bros menjadi tuan rumah “pemutaran penggemar” kecil-kecilan pada hari Senin di The Grove LA sebagai pengganti red carpet pemutaran perdana yang tradisional. Selain itu Sekuel Aquaman, di bintangi oleh Patrick Wilson, Yahya Abdul-Mateen II, Amber Heard, dan Nicole Kidman. Film ini sudah tayang di bioskop-bioskop di Indonesia, Rabu, 20 Desember 2023.
***