RADARCIREBON.TV- Hyundai secara resmi sudah meluncurkan SUV 7 seater berukuran besar, yaitu Hyundai Palisade dengan spesifikasi unggulan. Kehadirannya cocok untuk mobil keluarga karena kapasitasnya yang cukup besar. Ternyata mobil ini pun merupakan kompetitor dari Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.
Bisa kamu banyangkan mobil tersebut memiliki bobot yang cukup besar dan nyaman. Selain itu, memiliki segudang fitur mewah dan interior yang lega. Fitur-fiturnya ini bisa memanjakan kamu sebagai pengguna. Nah, bagi kamu yang tertarik dengam mobil ini, yuk simak harga dari hyundai palisade dan spesifikasi.
Hyundai Palisade Spesifikasi
Untuk performanya sudah di lengkapi dengan mesin R. 2.2 L CRDI inline 4 silinder diesel with e-VGT yang didukung oleh sistem transmisi otomatis 8-speed. Sehingga bisa menghasilkan tenaga maksimum hingga 200 PS/3,800 rpm dan torsi maksimum mencapai 440 Nm/1,750-2,750 rpm.
Baca Juga:Bikin Tampilan Kamu Semakin Kece dengan 5 Produk Smart Glasses Terbaik – Fitur Unggulan Hadir Bahkan Bisa Mendengarkan MusikTahu Paling Populer di Jawa Barat! Intip Fakta Unik dan Menarik Tahu Sumedang yang Sempat Kurang Menarik Perhatian
Tidak lupa juga sudah di lengkapi dengan Drive Mode yang memungkinkan pengemudi untuk memilih mode berkendara. Misalnya, seperti Comfort untuk aktivitas sehari-hari, ECO untuk efisiensi bahan bakar, SPORT untuk akselerasi cepat, dan SMART yang bisa mempelajari pola berkendara pengemudi.
Fitur lain yang di sematkan, seperti Forward Collision Avoidance Assist (FCA), Lane Keeping Assist (LKA) & Lane Following Assist (LFA). Blind Spot Collision-Avoidance Warning (BCW), Driver Attention Warning (DAW), dan Rear Cross Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA).
Mobil ini juga di bekali dengan Manual Speed Limit Assist (MSLA), Smart Cruise Control (SCC) dengan fitur Stop and Go, dan Hyundai Bluelink. Termasuk juga fitur High Beam Assist, Safe Exit Assist (SEA), Blind Spot View Monitor (BVW), Surround View Monitor (SVM), dan Rear View Monitor.
Desain Interior dan Eksterior Hyundai Palisade
Kita beralih ke desain interiornya ada fitur Headunit Touchscreen ukuran 12.3 inci yang bisa terkoneksi Smartphone, Wireless Charger, Sound System Premium, Drive Mode, dan Speedometer LCD ukuran 12.3 inci. Mobil terbaru ini pun memiliki Ventilated Seat yang bisa mengatur suhu kursi untuk memberikan kenyamanan dan kesejukan tambahan.
Kemudian ada juga Heated Seat untuk memberikan kehangatan tambahan bagi pengemudi dan penumpang. Masih di bagian interiornya, di lengkapi dengan TFT Color Touch Display Audio berukuran 12,3 inci dengan tampilan digital. Selain itu, terdapat 2 (dua) port USB-C Charging di setiap barisnya. Di tambah lagi dengan adanya Single dan Dual Sunroof serta Infinity Premium Audio (12 Speakers).
Sementara itu bagian desain eksteriornya, memiliki konsep Premium Parametric Shield. Untuk bagian muka di lengkapi dengan grill besar berbahan Chrome. Bumpernya pun memperbaharui dengan grill dan di lengkapi dengan fitur Parametric Shield.
Di tambah lagi tersedianya juga peningkatan detail pada skid plate depan, pilar C yang mencolok, dan panoramic view samping.
Baca Juga:Mulai Dari Curug Hingga Camp, Nikmati Liburan Akhir Tahun dengan Rekomendasi Wisata Hits di Sumedang – Suasana Bikin AdemBisa Menurunkan Resiko Katarak, Berikut Ini Beberapa Manfaat Telur Rebus yang Dapat Dikonsumsi Setiap Hari
Harga Hyundai Palisade
Setelah kamu mengetahui Hyundai Palisade spesifikasi, kini harga yang di tawarkan. Untuk harganya sendiri di banderol dengan harga mulai dari Rp842.000.000 untuk Palisade Prime, Signature 2WD seharga Rp977.000.000, sedangkan Signature AWD seharga Rp1.147.5 Milliar.
***