Ditujukan untuk Para Atlet dan Pemain Golf: Hands-On Garmin MARQ Gen 2 Carbon Collection, Desain Mewah!

Ditujukan untuk Para Atlet dan Pemain Golf: Hands-On Garmin MARQ Gen 2 Carbon Collection, Desain Mewah!
garmin marq: blog.jamtangan.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- Koleksi MARQ Gen 2 Carbon dari Garmin Indonesia mencakup model MARQ Athlete dan MARQ Golfer, masing-masing di buat dengan 130 lapisan Fused Carbon Fiber.

Kami berkesempatan melakukan exclusive hands-on untuk dua perangkat terbaru ini. Hadir dengan bahan serat karbon, berikut fitur-fitur unggulan koleksi Garmin MARQ Gen 2 yang harus kamu tahu. 

1. Desain premium dengan serat karbon

Impresi pertama yang di dapatkan saat melihat dua perangkat Garmin MARQ Gen 2 Carbon Collection ini adalah desainnya yang premium. Dengan menggunakan material rekayasa Fused Carbon Fiber, jam pintar ini terasa ringan namun tetap terlihat mewah. 

Baca Juga:Inilah Fitur Mitsubishi XFORCE yang Cocok buat Pengendara PerempuanInilahMembongkar Kehebatan: Spesifikasi Unggulan LG Smart TV Super UHD 4K HDR

Mengandalkan tool diamond cut, teknik ini menghasilkan permukaan luar dengan pola desain spiral yang unik, kokoh, dan ringan. Menurut pihak Garmin, Fused Carbon Fiber memiliki bobot62% lebih ringan di bandingkan material titanium sekalipun. 

Tak hanya itu,  gelang dan strap yang terbuat dari kulit FKM dan nilon jacquard-weave membuatnya nyaman di pergelangan tangan.

2. MARQ Athlete Gen 2 – Carbon Edition

MARQ Athlete Gen 2 – Carbon Edition merupakan jam tangan pintar yang di targetkan untuk orang yang aktif. Ini adalah  jam tangan multisport yang bisa memonitor metrik pelatihan, kinerja, dan pemulihan kamu. 

Selain pelacakan aktivitas harian, pengguna jam ini dapat mengikuti minat mereka sesuai dengan profil olahraga yang telah di muat sebelumnya. Ini termasuk trail running, berenang, hiking, mendayung, indoor climbing, dan banyak lagi. Tersedia juga animasi yang mudah di ikuti untuk cardio, strength, yoga, dan Pilates.

Tak berhenti sampai di situ, metrik tingkat lanjut seperti endurance score dan hill score, bisa membantu atlet mengukur daya tahan dan kemampuan mereka secara keseluruhan. Contoh fitur yang tersedia adalah training readiness score. Ini dapat di manfaatkan pengguna untuk melihat kualitas tidur, pemulihan, dan beban latihan.

3. MARQ Golfer Gen 2 – Carbon Edition

Seperti namanya, MARQ Golfer Gen 2 – Carbon Edition di tujukan untuk para penggemar olahraga golf. Untuk membantu para golfer bersiap menghadapi round terbaik mereka, perangkat ini di lengkapi dengan lebih dari 43.000 lapangan golf dari seluruh dunia. 

Virtual Caddy memberi pemain rekomendasi club berdasarkan data angin, ketinggian, dan ayunan pengguna. Sementara fitur shot dispersion chart akan menunjukkan hazard yang mungkin terjaditergantung pada club yang di pilih. 

Baca Juga:Bangga Punya Smartphone Canggih Tanpa Merogoh Kocek dalam-dalam: 5 Rekomendasi HP Murah dengan Fitur Terbaik di Bawah 3 JutaanTaman Lembah Dewata Lembang Suguhkan Pesona yang Menawan: Info Lokasi, Rute, dan Tips

Kamu juga bisa memanfaatkan fitur PlaysLike Distance. Fitur ini bisa membantu pemain golf untuk mengetahuiseberapa jauh setiap pukulan dengan jarak yard yang di sesuaikan. 

Garmin MARQ Gen 2 Carbon Collection meramaikan dunia luxury smartwatch, di mana kinerja, gaya, dan inovasi menyatu secara mulus. jam pintar ini tersedia di GarminBrand Stores Offline dan Garmin Official Online Stores di Eraspace, Tokopedia, Shopee dan Blibli.

MARQ Athlete Gen 2 Carbon Edition di banderol dengan harga Rp. 52.999.000 dan MARQ Golfer Gen 2 Carbon Collection dengan harga Rp. 49.999.000. 

0 Komentar