RADARCIREBON.TV – Cek harga emas batangan Antam terbaru di hari Senin, tanggal 11 Desember 2023. Berdasarkan pantauan yang di lakukan dari laman Logam Mulia, harga yang tertera masih sama seperti kemarin.
Kemarin (10/12/2023), terpantau harga berada di posisi stagnan seperti hari Sabtu (09/12/2023). Maka bisa di katakan jika selama tiga hari berturut-turut, harga tidak mengalami perubahan atau stagnan.
Harga yang di pantau untuk hari ini, berada di posisi Rp1.107.000 per gram. Begitupun juga dengan harga jual kembali atau buyback, berada di posisi yang sama yakni Rp1.006.000 per gram.
Baca Juga:Sejumlah Atlet Bulu Tangkis Indonesia Telah Bertolak ke Hangzhou untuk Mengikuti BWF World Tour Finals 2023Berada di Posisi Stagnan, Berikut Update Harga Emas Antam pada 10 Desember 2023
Jika ingin melakukan transaksi emas, maka ketahui hal berikut. Berdasarkan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT ANTAM Tbk. (ANTAM) nominal lebih dari Rp10 juta, akan berlaku PPh 22 yakni sebesar 1,5% bagi pemilik NPWP, sedangkan 3% bagi non NPWP.Â
Selanjutnya, PPh 22 atas transaksi itu, akan di potong langsung dari total nilai buyback atau jual kembali. Bagi pembelian emas batangan, akan berlaku PPh 22 yakni sebesar 0,45% bagi pemilik NPWP dan 0,9% bagi non NPWP. Pada setiap pembelian emas batangan akan disertakan bukti potong PPh 22.
Cek Harga Emas Batangan Antam 11 Desember 2023
Salah satu jenis investasi yakni dengan membeli emas. Jika ingin membeli emas batangan, maka bisa melakukan pembelian emas di toko emas terdekat. Namun saat membeli, sebaiknya lakukan pengecekan harga berkala karena harga dapat berbeda setiap harinya.
Namun pada beberapa hari belakangan, harga emas Antam berada di posisi stagnan. Berikut, daftar harganya untuk masing-masing per gramnya.
- Emas 0,5 gram: Rp 603.500
- Emas 1 gram: Rp 1.107.000
- Emas 2 gram: Rp 2.154.000
- Emas 3 gram: Rp 3.206.000
- Emas 5 gram: Rp 5.310.000
- Emas 10 gram: Rp 10.565.000
- Emas 25 gram: Rp 26.287.000
- Emas 50 gram: Rp 52.495.000
- Emas 100 gram: Rp 104.912.000
- Emas 250 gram: Rp 262.015.000
- Emas 500 gram: Rp 523.820.000
- Emas 1.000 gram: Rp 1.047.600.000
Demikian, itulah informasi yang dapat disampaikan mengenai update harga emas batangan Antam pada 11 Desember 2023.