Aksi pencurian handphone kembali terjadi di wilayah Kabupaten Cirebon. Pelaku terekam kamera CCTV. Peristiwa ini terjadi salah satu toko di Jalan Sultan Agung, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Pelaku beraksi dengan modus menjadi pembeli. Kemudian mencuri handphone milik seorang karyawan.
Aksi pencurian handphone kembali terjadi di wilayah Kabupaten Cirebon. Aksi pelaku terekam kamera CCTV.
Peristiwa ini terjadi salah satu toko di Jalan Sultan Agung, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Aksi pencurian hp di toko tersebut terjadi pada Sabtu siang.
Baca Juga:Polsek Arjawinangun Rutin Gelar PatroliDisnaker Fasilitasi Kesempatan Kerja Untuk Penyandang Disabilitas
Shela selaku korban pencurian, menceritakan, kejadian terjadi setelah adzan dzuhur sekira pukul 12 lebih, pelaku berjumlah dua orang. Menurut Shela, keduanya sudah sering datang ke toko, pada saat kejadian pelaku mengaku akan beli kipas angin.
Satu orang pelaku meminta, Shela, untuk mengambil kipas angin yang ditunjuk. Saat sedang mengambil kipas angin, satu pelaku lagi langsung mengambil hp milik Shela, yang tersimpan di dalam etalase.
Setelah melakukan transaksi pembelian kipas angin selasai, pelaku langsung pergi. Pada saat pelaku sudah pergi, Shela baru sadar kalau hp miliknya sudah raib tidak ada ditempat.
Korban yang curiga dengan dua orang pembeli itu, langsung mengecek CCTV dan ternyata benar hp saya dicuri oleh dua orang pembeli kipas angin.
Shela mengaku belum melaporkan kasus pencurian ke pihak kepolisian, namun nanti mungkin dirinya akan membuat laporan dan berharap pelakunya dapat ditangkap