RADARCIREBON.TV – Bakwan adalah satu satu jenis makanan yang banyak di gemari. Ada yang menjadikannya sebagai lauk pendamping, namun juga bisa di konsumsi sebagai camilan. Dalam membuat bakwan, biasanya lama-kelamaan, teksturnya akan menjadi lembek apalagi jika sudah dalam kondisi dingin. Namun tenang saja, ada cara yang bisa di lakukan untuk membuat bakwan renyah tahan lama. Simak caranya hingga akhir.
1. Menggunakan Air Dingin
Saat membuat bakwan, jangan lupa untuk menggunakan air dingin. Pasalnya, adonan yang di buat dengan menggunakan air dingin dapat membuat sayuran menjadi kriuk dan krispi hingga waktu yang lama meskipun sudah di goreng.
2. Menggunakan Baking Powder
Selain menggunakan air dingin, bisa juga dengan menggunakan baking powder yang dapat membuat adonan menjadi lebih mengembang sehingga teksturnya menjadi krispi. Cukup tambahkan sedikit saja ke dalamnya, kira-kira hanya sejumput.
Baca Juga:Tak Disangka! Dulunya Dibuat dari Daging, Begini Sejarah Bakwan Hingga Dikenal Luas dengan Berbagai Macam SebutanSore-sore Lapar? Cobain, Resep Bakwan Krispi yang Pas Buat Jadi Camilan Sore
3. Menggunakan Tepung Beras
Cara membuat bakwan renyah tahan lama selanjutnya yaitu dengan menggunakan campuran tepung beras. Konon, tepung beras dapat meningkatkan kekenyalan tekstur sehingga bakwan menjadi terasa lebih nikmat.
4. Tambahkan Kuning Telur
Jika mempunyai telur, maka bisa tambahkan telur ke dalamnya namun hanya bagian kuningnya saja. Caranya mudah. Campur putih telur ke dalam adonan hingga merata, maka rasa dari bakwan pun akan terasa lebih gurih.
5. Goreng dengan Minyak Panas
Terakhir, gunakan minyak panas saat ingin menggorengnya. Pastikan suhu minyak cukup panas dengan api yang agak besar. Lalu masukkan adonan hingga berubah warna menjadi cokelat keemasan.