Self Healing Dengan Baca Buku : Ini Dia Rekomendasi Buku Psikologi Tentang Manusia

Self Healing Dengan Baca Buku : Ini Dia Rekomendasi Buku Psikologi Tentang Manusia
Sumber: Sunsetoned/pexels
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Manusia mempunyai karakter dan sifat yang berbeda-beda, bagi kamu yang mau tahu lebih lanjut. Berikut rekomendasi buku psikologi tentang manusia.

Atomic Habits: Perubahan Kecil yang Memberikan Hasil Luar Biasa

Rekomendasi buku psikologi tentang manusia yang pertama adalah Atomic Habits: Small Changes That Produce Extraordinary Results karya James Clear. Buku ini dapat membantu Anda mengubah gaya hidup Anda secara berkelanjutan. Buku ini telah menuliskan beberapa metode yang dapat di pelajari untuk memperbaiki kehidupan yang buruk. Bahkan ada beberapa contoh kebiasaan yang bisa di praktikkan dalam hidup agar hidup lebih bermakna bagi diri sendiri dan orang lain.

I Want to Die But I Want to Eat Tteopokki

Aku ingin mati tapi aku ingin makan Tteopokki adalah buku psikologi karya Baek Se Hee. Buku ini sangat cocok di baca bagi orang-orang yang minder, merasa tidak bahagia, merasa tidak berguna dan ingin mengakhiri hidup sesuai pengalaman penulisnya. Dalam buku ini, penulis banyak menuliskan pemikiran dan pertanyaannya yang di pikirkan oleh penulis sendiri. Saat Anda membaca buku ini, pembaca di dorong untuk mengidentifikasi dan menyadari pemikiran mereka sendiri.

Baca Juga:Mau Dapet Uang 500 Ribu Perhari? Inilah Rekomendasi Usaha Tanpa Modal Yang MenjanjikanTeruntuk Kamu Calon Pendidik! Inilah Rekomendasi Buku Pendidikan Terbaik

The Selfish Gene

The Selfish Gene merupakan buku karya Richard Dawkins yang membahas tentang perubahan perilaku manusia dan berkaitan dengan dunia biologi. Buku ini erat kaitannya dengan kajian tentang evolusi manusia dan variasi genetik manusia, yang selanjutnya berkaitan dengan konsep evolusi perilaku manusia.

Flow: The Psychology of Optimal Experience

Flow: The Psychology of Optimal Experience adalah buku psikologi tentang betapa pentingnya hidup kita. Kita dapat menemukan jati diri dan kepribadian kita yang sebenarnya dengan cara hidup dan produktif untuk mencapai keadaan yang sesuai dengan pikiran kita.

Emotional Intelligence: Why It Can Matter More Than IQ

Kecerdasan Emosional: Mengapa Penting Daripada IQ adalah buku psikologi tentang kepribadian dan pemrosesan emosi yang cerdas. Buku ini juga memuat lima keterampilan untuk membantu kita sukses dalam pekerjaan dan kesehatan.

Itulah beberapa rekomendasi buku psikologi tentang manusia yang layak untuk di baca.

0 Komentar