RADARCIREBON.TV – Ipukan Highland merupakan salah satu destinasi wisata di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Cisantana memang terkenal sebagai salah satu desa wisata hits di Kabupaten Kuningan dengan sejumlah daya tariknya.
Berikut beberapa destinasi wisata terpopuler di Desa Cisantana yang bisa di jadikan pertimbangan liburan kamu di bulan Desember mendatang.
Baca Juga:AC Milan Krisis, 25 Pemain Rossoneri Cedera, Pioli Lapor Gerry CardinaleTop 5! HP Vivo dengan dibekali Dengan RAM 8GB dengan Layar Super AMOLED
1. Sukageuri View
Sukageuri View merupakan destinasi wisata alam kekinian yang berada di Dusun Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Mengutip akun Instagram @pesonakuningan, Sukageuri View merupakan salah satu sunrise point yang patut di nikmati saat kamu berkunjung ke Kuningan.
Sebab, di Sukageuri View ini, kamu bisa menyaksikan keindahan matahari yang keluar peraduannya untuk menyinari tanah Kuningan.
2. Desa Wisata Cisantana
Desa Wisata Cisantana di kaki Gunung Ciremai di ketinggian 700 mdpl. Berada di ketinggian pegunungan tersebut, Desa Wisata Cisantana menjadi kawasan yang berhawa sejuk dan nyaman untuk dikunjungi wisatawan.
Tidak mengherankan, jika Desa Wisata Cisantana berkembang pesat. Hingga kini, tercatat ada 15 tempat wisata yang bisa di kunjungi.
Ke-15 destinasi itupun tergolong beragam, dari mulai wisata alam, tempat makan, sampai wisata buatan yang cocok untuk healing dan berfoto ria.
3. Goa Maria Sawer Rahmat
Goa Maria Sawer Rahmat merupakan destinasi wisata religi buat umat Katholik yang berada di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.
Baca Juga:Mengulas 5 Pilihan HP Vivo dengan RAM 6GB: Kinerja Optimal dalam GenggamanMengulas Lima Pilihan HP Vivo dengan di bekali RAM 4GB Dan Beragam Fitur Yang Menarik
Berada di tengah hutan di kaki gunung. Dengan pemandangan sekitar berupa pepohonan yang masih sangat alami. Karena inilah, tempat bersejarah ini sangat tepat untuk beribadah supaya lebih khusyuk.
Berada di ketinggian 700 m di atas permukaan laut, peziarah harus mendaki sedikitnya seribu anak tangga sejak dari tempat parkir kendaraan.
4. Arunika Eatery
Cafe & Resto Arunika Eatery yang mulai di buka pada Agustus 2022 berada di Jalan Cigugur-Palutungan, tepatnya di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Berkonsep kafe outdoor ala Jepang, Cafe & Resto Arunika Eatery menjadi tempat nongkrong favorit di Kabupaten Kuningan.
Selain makanan dan minuman yang relatif murah, pengunjung juga akan di suguhi pemandangan alam dan panorama perbukitan di kaki Gunung Ciremai. Panorama alam inilah yang kerap memukau para pengunjung.
5. Curug Sawer
Jika pernah healing ke Taman Cisantana, kurang lebih sekitar dari 200 meter lagi, kamu bisa menemukan destinasi wisata lain yang cukup eksotis yaitu Curug Sawer.
Meski tidak sepopuler Curug Putri Palutungan atau Curug Landung yang juga berada di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Curug Sawer bisa menjadi alternatif bagi wisatawan.
Seperti kebanyakan air terjun di Kuningan, Curug Sawer menyimpan keindahan alam yang memesona bagi siapapun yang menyaksikannya.***