RADARCIREBON.TV – Persib Bandung membuat kejutan pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/2024, klub besutan Bojan Hodak kini mengincar ex bomber Juventus, Stefano Beltrame.
Persib Bandung berada di jalur yang tepat untuk menjuarai BRI Liga 1 2023/2024. Cukup menghuni posisi 4 besar di klasemen, Maung Bandung bisa tampil di Championship Series.
Nantinya, empat tim terbaik di klasemen akan saling berhadapan demi memperebutkan gelar juara. Sehingga tidak mutlak tim peringkat pertama yang akan angkat trofi juara.
Baca Juga:Jelang Laga Manchester City Vs Liverpool – The Citizen Wajib Waspada 5 Lini Serang The Reds sedang Menggila!Terlihat Awet Muda, Ibu Negara Korea Selatan Kim Keon Hee Bikin Publik Inggris Kagum
Saat ini Persib bertengger di peringkat ketiga klasemen. Jika konsisten di sisa pertandingan, tentu saja skuad Bojan Hodak akan bertanding di Championship Series.
Namun, ada satu hal yang membuat langkah Persib Bandung tidak berjalan semulus yang di harapkan. Pemain asing mereka belum sesuai dengan harapan Bojan Hodak.
Komposisi pemain asing Persib Bandung di sesi latihan pekan ini hanya ada David da Silva, Levy Madinda, Daisuke Sato, dan Tyronne del Pino.
Ada tiga nama yang menghilang, yakni Ciro Alves, Alberto Rodriguez, dan Nick Kuipers. Meski begitu, Bojan Hodak merilis klarifikasi bahwa Ciro dan Alberto hanya mengalami masalah kesehatan sebelum sesi latihan.
Bojan Hodak tidak menyebutkan bagaimana kabar Nick Kuipers. Apakah bek asal Belanda itu terdepak pada paruh musim dan digantikan oleh pemain asing yang lebih berkualitas?
Belum lagi jika membahas status Tyronne del Pino yang tidak aktif di setengah musim lalu, kemudian digantikan oleh Levy Madinda.
Namun kini masa peminjaman Levy Madinda sudah selesai dan ia harus kembali ke Johor Darul Takzim. Apakah Persib benar-benar akan mendatangkan pemain asing baru?
Baca Juga:Hasil BRI Liga 1, Persita Tangerang vs RANS Nusantara FC: Persita Berhasil memetik Point Penuh dengan Skor 3-0Statistik Hasil Pertandingan PSM Makassar Vs Persikabo 1973 di Liga 1
Rumor Ex Bomber Juventus ke Persib Bandung
Akun media sosial Twitter @indostransfer mengungkap rumor transfer Persib Bandung yang kabarnya mengincar eks pemain Juventus dan Timnas Italia, Stefano Beltrame.
Stefano Beltrame merupakan gelandang berusia 30 tahun. Mengingat posisinya tersebut, ada kemungkinan ia akan mengambil alih posisi Levy Madinda yang kembali ke JDT.
“Persib di kaitkan dengan eks penggawa tim Italia U-21, Stefano Beltrame (30/MF),” tulis akun @indostransfer pada Jumat (24/11/23).
“Pemain yang pernah perkuat Juventus tersebut sebelumnya bermain untuk klub Portugal, Maritimo (1st tier). Bye Levy Madinda?” ujarnya.
Tak hanya piawai sebagai gelandang, Stefano Beltrame juga pernah menjadi ujung tombak alias striker, bahkan ia memakai nomor punggung 10 saat di Juventus.
Kabar ini semakin di perkuat oleh pernyataan Bojan Hodak soal kejutan pada bursa transfer. Ia tidak menutup kemungkinan soal datangnya pemain asing baru dalam waktu dekat.
“Kita semua tidak pernah tahu, tunggu sedikit, mungkin ada sesuatu yang terjadi. Kejutan tidak akan menjadi kejutan jika saya memberitahukannya,” ucap Hodak.
Hanya saja, ketika berbicara soal Stefano Beltrame, banyak yang meragukan pemain jebolan Timnas Italia U-20 itu karena punya riwayat cedera dan sudah lama absen.
Terakhir kali ia bermain untuk klub Portugal, Maritimo, pada musim kompetisi 2021/2022. Artinya, Stefano Beltrame sudah tak pernah merumput selama satu setengah musim ini.