RADARCIREBON.TV – Menambah jajaran Redmi Note 13 series, sebuah ponsel dari Xiaomi telah di rilis di pasaran ponsel China. Ponsel yang di maksud oleh Xiaomi ini yaitu Redmi Note 13R Pro dengan di bungkus oleh spesifikasi yang mumpuni.
Pelengkap dari Redmi Note 13 series, menawarkan banyak keunggulan yang mampu menunjang aktivitas. Hal ini tentunya menjadi salah satu hal yang paling di tunggu-tunggu oleh pengguna ponsel, khususnya ponsel pintar.
Sebab, ponsel pintar merupakan perangkat penting yang amat di butuhkan saat ini, mengingat ponsel pintar dapat di andalkan untuk berbagai aktivitas. Lalu bagaimana spesifikasi yang ‘membungkus’ ponsel ini? Berikut selengkapnya.
Baca Juga:Hair Dryer Xiaomi : Produk Perawatan Rambut Terbaru dari Xiaomi dengan Teknologi Mumpuni dan Desain yang CantikBukan Cuma Punya Smartphone, Xiaomi Kini Punya Alat Pisau Cukur dengan Teknologi yang Canggih
Spesifikasi HP Xiaomi Redmi Note 13R Pro
Ponsel pintar yang digadang-gadang menjadi kembaran dari Redmi Note 13 “Reguler” tersebut, mengusung layar OLED dengan ukuran 6,67 inci. Layar tersebut di buat dengan resolusi sebesar 1.080 x 2.400 piksel yang mempunyai refresh rate 120 Hz.
Bagian layar juga mempunyai tingkat kecerahan warna 1000 nits yang di dukung dengan 1 miliar warna. Tak perlu takut tergores atau lecet, sebab layar telah di lindungi dengan kaca pelapis berupa Gorilla Glass 5.
Layar menampung kamera depan yang beresolusi 16 MP. Sementara kamera lainnya yang merupakan kamera utama, ditempatkan di bagian belakang. Kamera utama beresolusi 108MP, di temani dengan kamera depth sensor 2MP. Keduanya di tempatkan pada modul panjang yang melebar ke arah kanan.
Sementara bagian performanya, di otaki oleh Mediatek Dimensity 6080 (6 nm) dengan CPU yang berkecepatan clock maksimal 2,4 GHz. Chipset ini di bantu dengan kapasitas penyimpanan yang besar yakni RAM 12GB dan ROM 256 GB.
Spesifikasi dari HP Xiaomi Redmi Note 13R Pro lainnya yakni di topang dengan baterai 5000mAh yang di dukung fast charging 33W. Ponsel dengan harga setara Rp4,2 juta ini, di dukung juga dengan OS Android 13 yang memiliki tampilan antarmuka MIUI 14.