Kaya Akan Manfaat – Ini Dia Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan Yang Harus Kamu Tahu

Kaya Akan Manfaat - Ini Dia Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan Yang Harus Kamu Tahu
Sumber: halodoc
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Selama ini masyarakat mengenal kunyit hanya sebagai bumbu masakan saja. Namun ada beberapa manfaat kunyit bagi kesehatan loh!

Dalam satu sendok teh kunyit bubuk, mengandung beberapa nutrisi yaitu:

  • Kalori: 29.
  • Protein: 0,91 gram.
  • Lemak: 0,31 gram.
  • Karbohidrat: 6,31 gram.
  • Serat: 2,1 gram.

1. Membantu mengurangi gejala arthritis

Sebagai bumbu anti inflamasi, bumbu ini dapat membantu meringankan gejala radang sendi. Oleh karena itu, para lansia dapat memanfaatkan air kunyit untuk meredakan gejala radang sendi. Menurut Nutrition Today, terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa kandungan kurkumin pada rempah ini juga dapat membantu melawan penyakit ini. Namun Anda tidak bisa menggunakan obat herbal ini sebagai pengobatan utama.

2. Mengurangi risiko komplikasi akibat masalah kardiovaskular

Bumbu ini memiliki kemampuan untuk mendukung kesehatan jantung karena sifat anti inflamasi dan antioksidannya. Gunakan 4 gram kunyit setiap hari sekitar tiga hari sebelum dan lima hari setelah operasi arteri koroner. Hal ini dapat menurunkan risiko serangan jantung atau infark miokard akut hingga 17 persen.

Baca Juga:Yang Gabut Sini Merapat ! Inilah Rekomendasi Game Gratis Terbaik Untuk AndroidWajib di Kunjungi : Ini Dia Candi di Jogjakarta Yang Indah

3. Kunyit dapat melindungi organ hati

Kunyit membantu melindungi dan menjaga kesehatan organ hati. Potensi manfaat hati dan kandung empedu dari ramuan ini termasuk meningkatkan produksi empedu selama pencernaan. Rempah ini juga mampu melindungi sel hati dari kerusakan akibat paparan senyawa kimia yang berhubungan dengan empedu. Menurut penelitian yang diterbitkan dalam BMC Complementary and Alternative Medicine, efek antioksidan pada rempah ini juga mampu menghentikan kerusakan akibat paparan berbagai jenis racun. Bagi seseorang yang mengonsumsi obat-obatan tertentu untuk mengobati penyakit, tidak berbahaya jika meminumnya untuk melindungi hati.

4. Mengelola dan mencegah diabetes

Kunyit merupakan tanaman yang sering digunakan sebagai bahan alami dalam pengobatan dan pencegahan penyakit diabetes. Faktanya, suplemen kunyit mungkin memiliki sifat anti-diabetes. Namun, penting bagi penderita kondisi ini untuk mendiskusikan penggunaannya dengan dokter terlebih dahulu. Apalagi jika menyangkut dosis yang tepat.

Nah itulah beberapa manfaat kunyit untuk kesehatan.

0 Komentar