RADARCIREBON.TV – Seperti apa target yang telah di cadangkan DEWA United Esports di MPLI 2023?
DEWA United Esports berada di Grup A MPLI 2023 yang terbilang sangat berat untuk dilalui. Namun, hal tersebut tidak membuat Anak Dewa gentar untuk bisa berbicara banyak di ajang ini.
DEWA United berada di dalam satu grup dengan AP BREN, TheOhioBrothers, dan Nova Esports. Artinya mereka akan menghadapi juara MPL PH, NACT, serta salah satu tim terbaik dari China yang belum banyak di ketahui kekuatan dan permainannya.
Baca Juga:Sederet Pemain Maroko yang Harus Diwaspadai Indonesia di Laga Penentu Grup A Piala Dunia U-17Statistik Indonesia Vs Panama Garuda Muda Terpaksa di Tahan Imbang Oleh Panama Simak Statistik Pertandingannya Disini!
Kendati demikian, DEWA United mengaku tidak gentar untuk mengarungi semua pertandingan di Grup A. Bahkan, mereka telah menetapkan target tinggi di ajang tersebut.
Hal ini di akui secara langsung oleh Dyxon kepada ONE Esports. Pasalnya sebagai tim, kini mereka sudah jauh lebih matang karena di tempa di kompetisi sebesar MPL ID.
“Karena kami sudah mendapat banyak pengalaman di MPL, jadi bisa menjadi tim yang lebih baik saat ini. Target kami adalah top 3 MPLI,” ucap Dyxon kepada ONE Esports.
“Semua grup sama saja dan pasti ada tim kuatnya. Kami percaya diri bisa lolos ke playoff dari Grup A,” tuturnya.
DEWA United sudah belajar banyak untuk hadapi MPLI 2023
Kepercayaan diri yang di tunjukkan DEWA United Esports ini tentu tidak di ungkapkan tanpa alasan yang jelas. Walaupun di MPL ID S12 mereka harus tersingkir di awal babak playoff dari tim yang selalu mampu mereka kalahkan di musim reguler, Geek Fam.
Semua yang terjadi di MPL ID S12 telah di evaluasi secara menyeluruh oleh DEWA United. Kini mereka telah banyak belajar dari kesalahan dan tidak akan mengulanginya lagi di MPLI kali ini.
“Pelajaran yang kami ambil dari kegagalan di S12 adalah harus lebih aware (peduli) dengan kesalahan-kesalahan kecil,” kata Dyxon.
Baca Juga:Jadwal MPLI 2023 (MPL Invitational) dari Group Stage Hingga Playoff, Terlengkap!Grup D Piala Dunia U-17 2023 : Jepang U-17 Vs Argentina U-17: Albiceleste Sikat Samurai Biru 3-1
Selain tidak mengulang kesalahan yang telah di lakukan, Dyxon juga mengungkapkan bahwa manajemen DEWA United juga memiliki rencana lain untuk memperbaiki kekuatan mereka.
“Pastinya season depan ada penambahan. Biar setiap role ada cadangannya agar bisa saling bersaing.”
Menarik untuk di nantikan, seperti apa performa DEWA United di MPLI 2023. Apakah mereka bisa memenuhi ambisi finis di tiga besar? Kita nantikan saja perjalanan Watt dkk.