RADARCIREBON.TV- Ya, ide liburan sangat beragam. Ada orang yang lebih suka menghabiskan waktu untuk menikmati pengalaman alam, mencicipi makanan, atau memikirkan kembali sejarah suatu tempat.
Nah, kali ini kita akan bahas deretan tempat bersejarah di Indonesia buat jadi pilihan liburan kamu selanjutnya. Yuk, menjelajahi lorong waktu, dan melihat langsung tempat yang masuk ke dalam buku pelajaran sejarah di bangku sekolah.
Ini Dia Tempat Bersejarah di Indonesia yang Wajib di Kunjungi ketika Berlibur!
Tentunya jika mengingat kilas balik sejarah negeri ini, ada banyak sekali tempat bersejarah Indonesia yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Berikut adalah beberapa tempat wisata bersejarah di Indonesia terkenal dan cerita sejarahnya juga sangat seru untuk kamu simak!
Baca Juga:Ini Dia Ragam Oleh-Oleh Khas Palembang Lainnya yang Terkenal dan Banyak Dicari Orang!Catat Jadwal Konser IVE The 1st World Tour SHOW WHAT I HAVE, Indonesia Masuk!Â
1. Masjid Baiturrahman Aceh
Kesultanan Aceh yang mengalami puncak kejayaan pada masa kepemimpinan Sultan Iskandar Muda. Hal ini memberi pengaruh besar terhadap budaya dan agama islam di Aceh. Salah satunya adalah destinasi wisata sejarah dan religi di Masjid Raya Baiturrahman.Â
Kota yang mendapat julukan Serambi Mekkah ini memiliki masjid dengan arsitektur mirip dengan bangunan India. Kalau sobat tiket berkunjung ke Aceh, jangan lupa mampir ke sini ya.
2. Jam Gadang, Bukittinggi
Berlanjut ke Jam Gadang di daerah Bukittinggi. Sebagai bangunan ikonik di Sumatra Barat, Menara Jam Gadang yang di diri kan oleh pemerintah Hindia Belanda ini ada sejak tahun 1926. Uniknya, menara ini di bangun tanpa menggunakan besi penyangga dan semen.Â
Jam Gadang kabarnya di bangun menggunakan bahan tradisional seperti kapur, putih telur, dan pasir putih lho. Wah unik, dan bikin penasaran untuk melihat kemegahan bangunan ini, bukan?
3. Istana Maimun, Medan
Bergeser ke Medan, ada Istana Maimun yang megah dan penuh cerita sejarah untuk kamu ketahui. Istana ini merupakan bangunan peninggalan Kesultanan Deli dan masih berdiri dengan kokoh sampai sekarang.Â
Arsitek asal Italia bernama Theo Van Erp membangun istana ini dan memadukan konsep arsitektur bergaya tradisional, melayu, timur tengah, dan Eropa. Bangunan yang di dominasi dengan warna kuning keemasan ini memang tampak mewah, lengkap dengan perabotan istananya.
4. Â Danau Toba dan Pulau Samosir, Sumatra Utara
Danau yang terbentuk karena letusan gunung purba bernama Gunung Toba ini ternyata menyimpan nilai sejarah yang penting untuk kamu ketahui. Selain terbentuknya Danau Toba, dari letusan ini juga terbentuk Pulau Samosir, yang tepat berada di tengah danau.
Baca Juga:Ini Dia 4 Konser Kpop yang Akan Digelar di Indonesia Januari 2024Deretan MV Kpop yang Mengusung Tema Superhero, Ada Nuansa Layaknya Film Marvel Juga Loh
Di sana, kamu bisa menjelajahi banyak tempat wisata. Salah satunya rumah adat Batak Toba, yakni Rumah Bolon di Desa Tomok. Menarik banget ya, sobat tiket?
5. Kota Tua Jakarta
Kota Tua Jakarta. Salah satu tempat bersejarah di Ibu Kota Indonesia ini rasanya nggak boleh ketinggalan untuk dikunjungi. Kawasan ini menawarkan nuansa klasik seperti di zaman Kolonial Belanda dengan bangunan bersejarahnya.
Kota Tua Jakarta. Salah satu tempat bersejarah di Ibu Kota Indonesia ini rasanya nggak boleh ketinggalan untuk dikunjungi. Kawasan ini menawarkan nuansa klasik seperti di zaman Kolonial Belanda dengan bangunan bersejarahnya.
6. Gedung Sate, Bandung
Keberadaan Gedung Sate memang sudah sangat terkenal di Kota Bandung. Hal ini bukan karena di gedung ini banyak penjual sate ya, sobat tiket. Melainkan karena ciri khasnya yakni ornamen berbentuk sate yang ada di bagian atapnya.
Tapi tahukah kamu, bahwa sebenarnya yang ada di atap Gedung Sate ini adalah ornamen berbentuk jambu air yang berjumlah enam buah yang memiliki arti kesuburan.
7. Lawang Sewu, Semarang
Beralih ke ibu kota Jawa Tengah nih. Semarang juga punya bangunan dan tempat bersejarah yang wajib kamu datangi saat berlibur di sana. Salah satunya adalah Lawang Sewu.Â
Bangunan yang berusia lebih dari 1 abad ini selesai di bangun pada tahun 1907, dan berada di Jalan Pemuda dengan jumlah pintu sebenarnya sebanyak 429 buah. Selain memiliki arsitektur yang unik, Lawang Sewu juga memiliki banyak spot instagramable seperti kaca patri pabrikan Johannes Laurens Schouten.Â
Berkunjung ke tempat wisata bersejarah di Indonesia bisa bikin kamu seolah kembali ke masa lalu menggunakan mesin waktu. Ada banyak hal yang bisa bikin kamu kagum dengan keajaiban yang terjadi di waktu lampau, terutama di negeri kita sendiri.