Pengembangan Pantai Wisata Baro

0 Komentar

Kawasan wisata Pantai Baro Desa Gebangmekar Kecamatan Gebang Kabupaten Cirebon yang saat ini sedang dalam proses pembenahan dan pembangunan, dipertanyakan pertanggungjawaban pengelolanya. Dalam musyawarah yang digelar di Kecamatan Gebang, disepakati pengelolaan pantai yang belum diresmikan sementara dikendalikan masyarakat.

Forum Masyarakat Peduli Baro Gebang menggelar pertemuan dengan unsur pemerintah kecamatan dan desa Gebang Mekar, berkaitan dengan pengelolaan kawasan wisata Pantai Baro Desa Gebangmekar Kecamatan Gebang Kabupaten Cirebon. Awalnya, lokasi itu akan dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), tetapi belum ada pendapatan untuk desa. Dalam musyawarah bersama antara Forum Masyarakat Peduli Baro Gebang, Pemdes Gebangmekar, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Jawa Barat dan Forkopimcam.

Lokasi Pelabuhan Perikanan Internasional (PPI) di Pantai Baro Desa Gebangmekar yang saat ini sedang dibangun kawasan wisata pantai oleh Dinas Perumahan dan Pemukiman Provinsi Jawa Barat. Menjelang penyerahan dari Dinas Perkim Jabar ke DKP Jabar selaku pemilik lahan, pengunjung Pantai Baro Gebang semakin meningkat.

Baca Juga:Kecelakaan Beruntun Jalur Pantura Gebang BLT DD Tahap Terakhir Mundupesisir Disalurkan

Kondisi tersebut perlu penataan agar sebelum dibuka secara resmi, para pengunjung bisa ditangani sementara. Sebagai potensi daerah, maka pengelolaan wilayah PPI yang dicanangkan sebagai potensi wisata maka Bumdes merasa perlu untuk berkontribusi dalam pengelolaannya.

Sementara, pengelolaan Pantai Baro oleh Forum Masyarakat Peduli Baro Gebang akan dilakukan sampai menunggu keputusan dari DKP Provinsi Jabar

0 Komentar