Menteri Pemuda dan Olahraga secara resmi membuka kejuaraan antar kampung di Kabupaten Cirebon. Tiga cabang olahraga dipertandingkan untuk mencari bibit atlet bertalenta.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Dito Ariotedjo, hadir di Kabupaten Cirebon untuk membuka secara resmi gelaran kejuaraan tarkam (antar kampung). Tarkam yang digelar di seluruh regional, menjadi ajang untuk talent scouting dalam mencari bibit-bibit atlet bertalenta.
Saat membuka kejuaraan antar kampung tingkat Kabupaten Cirebon, Menpora Dito Ariotedjo dikagetkan dengan banyaknya jumlah atlet yang akan berlaga, karena lebih dari 900 atlet mengikuti kejuaraan tarkam Kemenpora. Dalam kejuaraan tarkam tingkat Kabupaten Cirebon ini, seluruh perwakilan kecamatan mengirimkan atlet terbaiknya.
Baca Juga:Warga Desa Wanayasa Perbaiki JalanJajanan Korea Street Food
Menurut Dito Ariotedjo, dari 900 atlet yang mengikuti ajang kejuaraan tarkam tingkat Kabupaten Cirebon, 20 persennya berpotensi menjadi atlet besar. Gelaran kejuaraan tarkam ini juga merupakan talent scouting agar Indonesia bisa mencetak atlet yang akan mampu berprestasi dalam kejuaraan multievent seperti Sea Games dan Asian Games.
Sementara, ada tiga cabang olahraga yang dipertandingan dalam kejuaraan antar kampung Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia di Kabupaten Cirebon, yakni badminton, volly, serta atletik. Dito juga mendorong agar talenta muda bisa menjadikan atlet yang sudah besar sebagai panutan dalam berkarir di bidang olahraga, dengan harapan indonesia bisa berbicara banyak di level dunia ketika mengikuti ajang multievent tingkat internasional