RADARCIREBON.TV – Tahu merupakan sumber makanan dari kedelai yang mengandung banyak protein. Sumber pangan tersebut, bisa di olah menjadi berbagai bentuk makanan yang menggoyang lidah. Misalnya saja resep olahan tahu cabe garam.
Jika biasanya tahu kebanyakan hanya di goreng saja, beda halnya dengan menu ini. Inovasi menu tersebut tentunya dapat menjadi inspirasi dalam memasak agar tidak bosan dengan menu makanan yang itu-itu saja.
Menu ini tidak hanya di goreng saja, namun di olah ke dalam proses selanjutnya agar menciptakan cita rasa yang nikmat. Sajian menu ini patut untuk di coba karena rasanya gurih dan tekstur dari tahunya pun krispi atau renyah.
Baca Juga:Jangan Mau Ketinggalan yang Lain, Cobain Nih Resep Nugget Cabe Garam! Auto Nambah Nasi Terus DehBukan Cuma Jadi Bumbu Dapur Saja, Ternyata Ini Manfaat Garam Lainnya
Siap-siap saja, dengan menu makanan ini, mungkin akan membuatmu ketagihan atau sampai menghabiskan nasi. Jika penasaran dengan resepnya, berikut info selengkapnya.
Resep Tahu Cabe Garam
Bahan :
- Minyak goreng secukupnya.
- Tahu putih, iris kotak.
- Tepung terigu dan maizena masing-masing 5 sdm dan 3 sdm.
- 3 buah cabe merah keriting, jika ingin pedas tambahkan 3 cabe rawit.
- 3 siung bawang putih, cincang.
- 1 batang daun bawang, iris.
- 200 ml air.
- 1 sdt garam.
- 1/2 sdt lada bubuk.
Cara Membuat :
- Buat adonan tepung. Campurkan tepung terigu dan maizena ke dalam sebuah wadah. Lalu masukkan juga garam dan lada bubuk sambil di tambahkan air serta di campur hingga merata.
- Masukkan potongan tahu ke dalam adonan tersebut dan goreng hingga kuning kecokelatan. Kemudian tiriskan.
- Buat tumisan bumbu. Tumis irisan bawang putih, cabe dan daun bawang ke dalam wajan yang telah di beri sedikit minyak. Masukkan juga garam dan tumis hingga kering serta mengeluarkan aroma harum.
- Kemudian, masukkan tahu yang telah di goreng dan campur bumbu yang telah di tumis hingga tercampur merata. Jika sudah, maka sajikan di atas piring saji.
Demikian, itulah resep dari tahu cabe garam yang menggugah selera. Silahkan coba resep ini untuk variasi menu di rumah.