RADARCIREBON.TV – Ketahui fakta dari cacar monyet yang kini tengah di khawatirkan. Berdasarkan info yang di dapatkan, penyakit ini di dapatkan dari penularan virus Monkeypox yang di tularkan dari hewan ke manusia.
Hingga kabar terakhir yang di dapatkan, penyakit ini telah di temukan di Indonesia, khususnya di Jakarta. Pertama kali kasus ini muncul yakni pada tahun 2022.
Konon, wabah tersebut teridentifikasi di benua Afrika yang saat itu menyerang seorang pria asal Jakarta. Tidak di sebutkan secara rinci mengenai detail riwayat perjalanannya.
Baca Juga:Asyik, Harga BBM di Sejumlah SPBU Sudah Turun! Cek Harga TerbarunyaPenyakit Cacar Monyet Berbeda dengan Cacar Air, Kenali Perbedaannya dan Pencegahannya
Namun kini, penyakit tersebut telah mengintai sejumlah masyarakat dan kasusnya pun menjadi bertambah. Berdasarkan info dari Dinkes Jakarta, kasus yang tercatat sejak 2022 menjadi 19 kasus.
Dengan adanya kasus tersebut, maka masyarakat di minta untuk berhati-hati agar tidak tertular penyakit ini. Agar dapat mengetahui lebih banyak mengenai penyakit ini, simak beberapa faktanya berikut ini.
Fakta Cacar Monyet
Berikut ini, ada beberapa fakta yang di rangkum dari berbagai sumber.
Penamaan nama ‘monyet’ pada penyakit ini, bukanlah tanpa alasan. Konon, penyakit ini di temukan pertama kali pada tahun 1958. Penemuan penyakit tersebut, rupanya di temukan dari sebuah kera yang di pelihara untuk kebutuhan penelitian.
Terdapat dua jenis virus cacar monyet, yakni di temukan di Afrika Tengah atau di Basin Kongo dan di temukan di Afrika Barat. Konon yang berasal dari Basin Kongo, di katakan lebih menular dan bisa menimbulkan gejala parah.
Bagi penderitanya, akan merasakan beberapa gejala, misalnya gejala yang mirip dengan flu, termasuk dengan gejala lainnya yang mengikuti.
Gejala tersebut berupa demam, nyeri otot, sakit kepala, kelelahan, kedinginan hingga pembengkakan pada kelenjar getah bening. Dari gejala yang timbul, akan berkembang menjadi bentuk ruam yang menyebar.
Baca Juga:Ada Banyak Manfaat Jika Kamu Menerapkan Pola Hidup Sebagai Vegan, Apa Saja? Yuk Cari Tahu SiniKetahui, Macam-macam Skincare Vegan Buatan Dalam Negeri
Fakta lain dari cacar monyet yakni penularannya lewat kontak fisik dengan penderita atau dengan barang yang telah terkontaminasi. Kemudian lewat kontak kulit maupun percikan ludah dari orang yang terinfeksi.
CDC juga mengungkapkan jika penularan bisa lewat benda mati. Benda mati yang di maksud yakni handuk, sprei, pakaian dan lain-lain yang pernah di gunakan oleh penderita.