Apa Saja Faktor yang Memengaruhi Jangkauan Siaran TV Digital? Bagaimana Cara Mendapatkan Kualitas Sinyal yang Baik? Simak Jawabannya Disini

Apa Saja Faktor yang Memengaruhi Jangkauan Siaran TV Digital? Bagaimana Cara Mendapatkan Kualitas Sinyal yang Baik? Simak Jawabannya Disini
Jangkauan Siaran TV Digital (Gadget Review)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Dalam menentukan jangkauan siaran TV digital, dapat di pengaruhi oleh beberapa faktor. Dengan memerhatikan faktor tersebut, maka hasil siaran digital pun bisa di nikmati dengan jelas dan jernih.

Teknologi transmisi dan penerimaan siaran digital, berbeda jika di banding dengan sistem siaran analog. Hasil tangkapan sinyal tersebut, akan di konversi oleh TV digital dari sinyal audio dan video menjadi format digital. Kemudian akan di transmisi melalui udara.

Peningkatan kualitas gambar dan suara pun juga berbeda dari siaran analog. Pada siaran digital, akan menyediakan hasil gambar yang lebih tajam dan lebih jernih. Begitupun juga dengan kualitas suaranya yang lebih baik.

Baca Juga:Apa Bisa Nonton TV Digital Gak Pakai STB? Bisa Dong, Begini Cara Nonton TV Digital Tanpa Menggunakan Set Top BoxSimak Cara Login Huawei IndiHome Beserta Info Mengenai Username dan Password Sebagai Admin Juga User yang Bisa Kamu Gunakan

Faktor yang Memengaruhi Jangkauan Siaran TV Digital

Berikut ini, ada beberapa faktor yang perlu di ketahui agar televisi bisa menangkap hasil siaran dengan gambar dan suara yang lebih baik dan bebas hambatan. Inilah beberapa faktornya.

Jarak dari pemancar – Jika jarak dengan pemancar siaran TV digital dekat, maka kualitas sinyal pun akan semakin baik. Tentunya akan memengaruhi dalam siaran yang akan di hasilkan oleh televisi.

Kondisi cuaca – Cuaca yang buruk rupanya juga dapat memengaruhi kualitas sinyal. Apabila terjadi cuaca buruk hujan, badai petir, atau kabut tebal; maka akan berpotensi untuk mengganggu sinyal karena efeknya terhadap perambatan gelombang radio.

Hambatan fisik – Kemudian, hambatan fisik juga dapat berpengaruh untuk menghalangi sinyal. Hambatan fisik yang di maksud berupa bangunan, bukit, pepohonan, dinding tebal, dan lain-lain.

Cara Mendapatkan Jangkauan Sinyal Siaran TV Digital dengan Kualitas Terbaik

Agar bisa mendapatkan jangkauan sinyal dengan kualitas terbaik, maka bisa mengetahui beberapa cara berikut ini.

Perhatikan antena – Posisi antena dapat berpengaruh pada hasil tangkapan sinyal. Maka, posisikan antena dengan ke arah pemancar.

Pantau sinyal – Ketahui kekuatan sinyal digital. Untuk mengecek kekuatan sinyal, bisa menggunakan aplikasi SinyalTVDigital yang dapat di unduh melalui Google Play Store atau App Store.

Baca Juga:Meluncur dengan Kamera Selfie Berukuran Besar, Huawei Nova 4e Melenggang dengan Percaya Diri untuk Penyuka SelfieHP Murah dan Canggih 2016 : Kombinasi Sempurna untuk Sebuah Ponsel Pintar

Gunakan antena yang berkualitas – Antena yang berkualitas, dapat berpengaruh juga pada hasil tangkapan sinyal. Maka, gunakan antena yang berkualitas. Bisa diletakkan di dalam maupun luar ruangan.

0 Komentar