RADARCIREBON.TV – Pengguna TV digital Coocaa 32 inch sebaiknya mengetahui cara setting agar bisa menggunakan televisinya. Dengan mengetahui hal ini, maka tontonan berkualitas pun dapat di saksikan dengan nyaman tanpa adanya hambatan.
Coocaa adalah salah satu merek televisi yang telah beredar di pasaran. Meskipun merek ini tak sepopuler merek lainnya, namun ada juga yang telah menggunakannya di Indonesia. Soal harga, Coocaa juga di banderol dengan harga yang terjangkau.
Selain itu, pada beberapa tipe televisi Coocaa, telah di lengkapi dengan dengan fitur DVB-T2 yang berfungsi untuk menangkap sinyal digital. Maka, pengguna Coocaa tidak perlu lagi menggunakan bantuan set top box atau STB untuk menonton siaran TV digital.
Baca Juga:Apakah Smart TV Sudah Bisa Menangkap Siaran Digital? Cari Tahu Disini Agar Tak Penasaran LagiReview Smart TV LG 43 inch UP75 series UHD 4K : Sajikan Visual Mendalam yang Mampu Memanjakan Mata
Cara Setting TV Digital Coocaa 32 Inch
Saat ingin melakukan penyettingan, periksa terlebih dahulu apakah televisi Coocaa milikmu telah mendukung siaran digital atau belum. Hal ini bisa di lihat dari spesifikasi tipe TV yang ada pada box maupun dari buku panduan. Jika sudah di pastikan bahwa ada fitur DVB-T2 yang berfungsi untuk menangkap sinyal digital, maka tak perlu lagi menggunakan STB.
Cara melakukan setting pun mudah dan tidak perlu bingung, meskipun masih menjadi pengguna baru. Hanya saja, perlu mulai beradaptasi lantaran tampilannya akan terlihat berbeda. Agar bisa melakukan penyettingan dengan mudah, simak rangkaian caranya berikut ini.
– Nyalakan Televisi dan Tekan Tombol Source atau Sumber
Nyalakan televisi terlebih dahulu dengan menggunakan remote. Kemudian tekan tombol Source atau Sumber dengan menggunakan remote dan pilih DTV atau Digital TV.
– Buka Menu Pengaturan
Lalu buka Pengaturan dan pilih Penyetelan Otomatis. Di bagian pengaturan penala, ubah opsi atur negara dengan mengubahnya menjadi Indonesia. Lalu masukkan DTV pada bagian setting jenis penala dan DVB-T pada bagian pengaturan jenis digital. Jika sudah, tekan OK.
– Ketik Kode Pos dan Proses Pemindaian Channel Mulai Berjalan
Akan ada opsi permintaan kode pos, maka masukkan kode pos sesuai dengan wilayah domisili. Kemudian tekan Yes, maka proses pemindaian channel pun akan segera berlangsung dan tunggu hingga proses selesai.
Demikian, itulah cara melakukan setting pada TV digital Coocaa 32 inch.