Samsung S23 FE Spesifikasi Mantap Harga Ramah di Kantong – Yuk Kepoin Guys!

Samsung S23 FE Spesifikasi Mantap Harga Ramah di Kantong - Yuk Kepoin Guys!
Sumber: Eraspace
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Samsung memang tidak akan pernah tidur akan inovasi dan terobosan baru smartphonenya. Baru saja di luncurkan di kelas flagshipnya yakni Samsung S23 Series, sekarang muncul lagi yakni Samsung S23 FE spesifikasi yang tidak di ragukan lagi bagusnya.

Desain Klasik dan Bodi Tangguh

Seperti seri sebelumnya, spesifikasi Galaxy S23 FE masih memiliki desain yang cukup klasik dan ikonik. Desain khas seri Galaxy S di tunjukkan dengan hadirnya kamera mengambang baru dan finishing premium yang lebih cantik. Di bagian belakang, Galaxy S23 FE memiliki tiga kamera tidak tersegmentasi yang di tempatkan secara vertikal di kiri atas. Sedangkan lampu LED di tempatkan berdekatan di tepi kanan 3 kamera belakang.

Berbeda dengan desain bodi depan yang memiliki bezel layar depan sedikit lebih tipis. Di bagian samping Anda akan menemukan beberapa garis tambahan yang menunjukkan penggunaan bahan aluminium. Yang satu ini hadir dalam beberapa varian warna yang cukup stylish yaitu Cream, Mint, Graphite dan Purple. Dengan begitu, Samsung Galaxy S23 FE terasa premium dan user-friendly saat di genggam.

Baca Juga:Wisata di Semarang Yang Hits – Ini Dia Rekomendasinya !!! Yuk Ajak Ayangmu KesiniKelebihan Zoom Dibanding Google Meet – Ini Dia Perbedaanya ! Kamu Suka Yang Mana?

Tak hanya memiliki nuansa premium, spesifikasi Galaxy S23 FE juga memberikan ketahanan bodi yang cukup kokoh untuk menunjang berbagai aktivitas Anda sehari-hari. Pasalnya Galaxy S23 FE memiliki sertifikasi IP68 yang membuktikan produknya tahan terhadap air dan debu. Selain itu, lapisan kaca pada smartphone ini juga di lindungi oleh Gorilla Glass 5 yang di padukan dengan frame alumunium sehingga menambah kesan elegan bagi penggunanya.

Layar Dynamic AMOLED 2X

Spesifikasi Galaxy S23 FE juga dibekali panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,4 inci yang mampu membuat pengalaman menonton layar semakin nyaman. Selain itu, seri Galaxy S23 FE juga menawarkan kualitas layar Full HD+ yang lebih responsif dengan refresh rate 120Hz. Dengan cara ini, Anda dapat menikmati pengalaman yang lebih responsif dan jernih saat menonton film atau bermain game dengan game favorit Anda.

Selain itu, spesifikasi layar Samsung Galaxy S23 FE juga memiliki tingkat kecerahan maksimal yang relatif tinggi yaitu 1450 nits. Ini memungkinkan Anda menikmati pengalaman menonton layar yang lebih cerah dan jernih. Selain itu, spesifikasi Galaxy S23 FE juga di tingkatkan dengan fitur Vision Booster yang mampu mendeteksi kondisi cahaya terang secara otomatis.

Untuk harganya mulai dari 9,9 juta saja.

0 Komentar