Gini 3 Cara Mudah Untuk Mengatasi Speaker Aktif Pada Laptop yang Tidak Ada Suara

sumber dari: https://eraspace.com/artikel/post/begini-7-cara-mudah-untuk-mengatasi-speaker-laptop-mati
sumber dari: https://eraspace.com/artikel/post/begini-7-cara-mudah-untuk-mengatasi-speaker-laptop-mati
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Cara Mudah Mengatasi Speaker Laptop Hilang – Kendala laptop yang tidak bisa mengeluarkan suara atau speaker yang mati memang terkadang bisa membuat siapapun menjadi kesal. Apakah kalian sedang mengalami kendala yang sama? Tenang saja, terdapat beberapa cara mengatasi laptop tidak ada suara yang mudah untuk dilakukan. Bahkan, kendala laptop seperti ini tidak perlu di bawa ke tempat service laptop.

Sebenarnya, terdapat beberapa penyebab mengapa laptop tidak bisa mengeluarkan suara. Suara laptop hilang bisa juga di sebabkan oleh driver yang tidak update atau speaker yang ada dalam mode disable. Yuk, simak beberapa cara mudah untuk mengatasi suara laptop tidak keluar berikut ini!

Penyebab Speaker Aktif Laptop Tidak Ada Suara

Ketika laptop tidak keluar suara, kalian mungkin langsung beranggapan bahwa komponen speaker yang ada di perangkat tersebut rusak dan perlu di ganti. Padahal, masalah ini tidak selalu terjadi karena hal tersebut. Ada beberapa alasan yang bahkan tidak ada hubungannya dengan komponen speaker itu sendiri.

Baca Juga:Review Speaker Aktif 15 Inch dari Asatron Ht 8888 UKM 2 mic Wireless Memiliki Kemampuan Untuk Menghasilkan Suara yang JernihIngin Cari HP Murah tapi Dengan Spesifikasi yang Menggelegar, Ini Infinix Hot 8 yang Dibekali Dengan Ram 4GB dan Rom 64GB Dibanderol Cuma 1 Jutaan Aja!

Salah satunya adalah masalah yang terkait dengan driver laptop yang tidak update atau speaker berada pada mode disable sehingga tidak bisa mengeluarkan suara. Adanya masalah pada sistem operasi juga bisa menjadi penyebab utama laptop tidak dapat mengeluarkan suara.

Kesalahan sistem tersebut dapat terjadi akibat serangan virus, Windows Update yang di perbarui, kegagalan pembaruan sistem operasi, atau pengaturan konfigurasi yang tidak tepat. Cara mengembalikan suara laptop yang hilang tentu sangat mudah bahkan bisa di lakukan dengan menggunakan speaker eksternal sekalipun.

Cara Mengatasi Suara Pada Speaker Aktif Laptop Tidak Keluar

Kalian tidak perlu panik jika suara tidak keluar di laptop, bisa jadi kamu lupa untuk mengembalikan kondisi speaker yang di mute. Biasanya, kondisi mute bisa di lihat dari adanya silang merah pada audio laptop. Namun, jika kalian sudah memastikan tanda merah tersebut mati dan laptop masih belum bisa mengeluarkan suara, berikut cara untuk mengatasinya!

Cek Pengaturan Enable Atau Disable Speaker

Selain karena secara tidak sadar membuat laptop tidak ada suara dengan mengaktifkan mode senyap, tak jarang pengguna laptop juga tidak sengaja mengatur konfigurasi speaker menjadi disable. Untuk memperbaiki masalah ini, kalian cukup mengubah konfigurasinya menjadi enable kembali agar suara dapat muncul di laptop.

Berikut caranya:

  • klik menu â€œStart“ atau tekan logo Windows pada papan tik kamu.
  • Lalu, pada kolom pencarian, ketik Control Panel, kemudian tekan tombol enter.
  • Setelah masuk ke halaman Control Panel, klik menu â€œHardware and Sound“.
  • Selanjutnya, pilih menu â€œSounds“.
  • Pada dialog yang muncul di layar, klik kanan pada daftar speaker yang tersedia.
  • Kemudian, pilih opsi â€œEnable“ untuk mengaktifkan perangkat tersebut kembali di komputer.

Perbarui Driver Audio di Device Manager

Jika kalian jarang atau tidak pernah melakukan pembaruan driver audio tentu dapat menimbulkan masalah laptop tidak keluar suara. Hal ini bisa terjadi jika versi yang terpasang sudah tidak di dukung lagi oleh sistem operasi yang sedang berjalan.

Untuk cara mengatasi laptop tidak ada suara ini, kamu perlu memperbarui driver audio tersebut sehingga perangkat dapat mengeluarkan suara sebagaimana mestinya.

  • Pertama-tama, tekan logo Windows di papan tik atau klik menu â€œStart“ di layar laptop.
  • Arahkan kursor ke menu â€œSearch“, lalu ketik Device Manager.
  • Apabila memasang kata sandi untuk melakukan perubahan pada konfigurasi laptop, masukkan password terlebih dahulu, lalu klik Yes.
  • Setelah masuk ke menu â€œDevice Manager“, klik dua kali pada menu â€œSound, video and game controllers“. Akan muncul daftar perangkat audio yang terkoneksi ke laptop.
  • Pilih salah satu dari daftar tersebut, kemudian klik menu â€œDriver“. Selanjutnya, klik â€œUpdate Driver“ untuk melakukan pembaruan driver audio di laptop.
  • Klik â€œOK“, lalu coba putar film atau musik untuk mengecek apakah sistem audio di laptop sudah aktif kembali.

Periksa Pengaturan Default pada Speaker

Masalah suara laptop hilang dan tidak ada suara juga bisa terjadi karena perangkat audio yang di gunakan tidak di atur sebagai default. Untuk mengatasinya, kalian bisa ikuti langkah berikut:

Baca Juga:Review Infinix Zero 20, Yang Mempunyai Kelebihan Kamera Utaa Hingga 108 MP dan Zoom Camera Hingga 10xHarga Baru Infinix Hot 10 Play Baterai Besar dan Harga Murah Simak Spesifikasinya Disini!

  • Klik tombol â€œStart“, lalu ketik â€œControl Panel“ pada kolom â€œSearch“.
  • Kemudian, tekan enter untuk masuk ke halaman Control Panel.
  • Selanjutnya, klik menu â€œHardware and Sound“.
  • Klik â€œSound“ maka akan terbuka jendela baru Sound. Pada opsi â€œSpeakers“. Setelah itu, klik tombol â€œSet Default“ dan pilih â€œOK“.
  • Cek apakah suara di laptop telah kembali dengan memutar musik.

Dan itulah 3 cara untuk mengatasi Speaker Aktif pada Laptop tidak bersuara.

0 Komentar