Infinix Note 12 2023: Spesifikasi serta Skor AnTuTu

Infinix Note 12 2023: Spesifikasi serta Skor AnTuTu
skor antutu infinix note 12 2023/lampiranbaca.com
0 Komentar

RADARCIREBON.TV- skor antutu infinix note 12 2023. Infinix mulai jadi lawan serius bagi produsen asal China seperti Xiaomi dan Realme. Pabrikan asal Hong Kong itu kerap merilis ponsel dengan ‘harga yang rusuh’, Infinix Note 12 yang kami review misalnya.

Di Indonesia, Infinix Note 12 di jual pada rentang harga yang hampir sama dengan Realme 9 Series dan Redmi Note 11. Untuk model terendah 8/128 GB harganya Rp2,7 jutaan dan varian 8/256 GB harganya Rp2,9 jutaan.

Dengan harga di bawah Rp3 juta, smartphone ini tampil dengan desain yang lebih premium, spesifikasi meningkat, hingga kamera yang lebih proper ketimbang generasi sebelumnya.

Baca Juga:Lebih Dekat dengan Hiburan Digital: Temukan Dimana Tempat Terbaik untuk beli Set Top Box TV DigitalMudah dan Praktis! Cara Mencari Channel Set Top Box TV Digital yang Menarik dan Berguna untuk Hiburan Anda!

Dari situs Uzone.id telah menggunakan smartphone ini selama seminggu dan menjadikannya sebagai daily driver untuk kebutuhan review. Berikut ini ulasan lengkapnya untuk kalian, Uzoners!

Tampilan nggak murahan

Stigma ‘desain standar’ pada jajaran ponsel Infinix mulai di tinggalkan. Kini perusahaan mengemas smartphone barunya dengan bentuk yang cantik serta build quality yang tergolong bagus.

Bingkai flat atau datar di usung oleh ponsel ini. Desain seperti ini mulai di adopsi oleh ponsel kelas menengah agar tampilannya naik kelas, tak terkecuali Infinix Note 12. Tak ada lekukan halus pada tepian bodinya lantaran bagian belakangnya juga datar. Desain ini sebenarnya mengingatkan kami dengan iPhone 12 atau iPhone 13.

Walau desain iPhone sering di nyinyirin produsen Android karena itu-itu saja, tapi harus di akui kalau bentuk iPhone terbaru suka di tiru atau menjadi inspirasi bagi pabrikan smartphone Android. Seenggaknya, desain serba flat ini membuat pengguna tak perlulah menggelontorkan uang berjuta-juta untuk mendapatkan ponsel bergaya premium ala iPhone.

Bodi yang elegan ini di padukan dengan warna yang cantik. Asli deh, warna Infinix Note 12 tuh gorgeous. Unit Infinix Note 12 yang kami review warnanya ‘Snow Fall’. Putih bersih dengan tekstur matte yang halus, bikin ponsel ini bebas dari jejak sidik jari. Kalau kena pantulan cahaya, ada efek transisi cahaya dan gradasi warna yang bakal terlihat.

Kinerja prosesor oke, baterai nope!

Sebenarnya Infinix Note 12 di global itu ada dua jenis, di bedakan dengan tipe prosesornya. Ada yang menggunakan Helio H88 dan Helio H96. Di Indonesia, Infinix Note 12 yang masuk di tenagai MediaTek Helio G96 yang lebih gegas. Prosesor ini tergolong SoC (system on chip) yang lawas, tapi masih bertenaga lah untuk ponsel kelas menengah.

Di buat dengan arsitektur 12nm, MediaTek Helio G96 terdiri dari dua kluster CPU. 2-core performance Cortex A76 dengan kecepatan 2.05 GHz dan 6-core efficient Cortex A55 2 GHz. Di sandingkan dengan RAM 8 GB serta memori penyimpanan 128 GB atau 256 GB. RAM-nya bisa di tambahkan dengan fitur MemFusion sampai 5 GB.

Baca Juga:Infinix Hot 10 Play: Smartphone Terjangkau dengan Harga yang Menarik dan Performa yang Tak Kalah dengan Smartphone Mahal!Polytron Speaker Aktif Bluetooth: Hiburan Tanpa Batas dengan Kualitas Suara yang Mengagumkan dan Desain yang Modern!

Otomatis, RAM bawaan bisa mencapai 13 GB. Cuma karena virtual, gak terlalu ngaruh pada kinerjanya. RAM 8 GB sudah mumpuni buat multitasking ataupun gaming, apalagi prosesornya juga sudah proper untuk menangani hal tersebut. Di tes dengan benchmarking pun ya 11-12 skornya. Raihan tertinggi di skor antutu infinix note 12 2023. AnTuTu Benchmark adalah 325.985 poin atau sedikit di bawah raihan Snapdragon 720G dan Snapdragon 732G. Untuk sekelas smartphone harga di bawah Rp3 juta, kemampuannya memang boleh di banggakan. 

MediaTek Helio G96 yang di padukan dengan XOS versi 10.6.0 berbasis Android 12 benar-benar memberikan kinerja 100 persen untuk berbagai kebutuhan pengguna. Terlihat dengan jelas saat kami mengujinya lewat simulasi PCMark.

Skor 9.361 poin di dapatkan, dengan grafik performa 100 persen di sepanjang pengujian. Pertanyaanya, apakah berpengaruh pada daya tahan baterai?

Infinix Note 12 yang kami review di topang oleh baterai dengan kapasitas baterai 5.000 mAh yang sudah di dukung oleh fast charging 33W. Adaptor charger-nya telah tersedia dalam paket pembelian, jadi kalian gak usah beli-beli lagi. 

Soal daya tahan, jujur tidak terlalu impresif. Screen on-time yang kami dapati melalui simulasi PCMark hanya 10 jam 29 menit saja dengan baterai tersisa 17 persen. 

Sokongan penuh dari Helio G96 berpengaruh pada masa pakai baterai ponsel ini, padahal kapasitasnya tergolong besar mencapai 5.000 mAh.  Memutar video YouTube tanpa henti juga cuma menghasilkan catatan waktu sekitar 13 jam-an saja dengan baterai tersisa hingga 5 persen. Adapun video yang di putar beresolusi Full HD dengan intensitas cahaya layar 50 persen.

Fast charging 33W yang di dukung smartphone ini pun tak terlalu cepat. Mengisi baterai 14 persen hingga penuh membutuhkan waktu 1 jam 27 menit, terasa seperti tak menggunakan fitur fast charging saja. Beberapa ponsel 5.000 mAh yang pernah kami coba, bisa di cas dengan durasi yang lebih cepat walau masih di atas 1 jam. Anomali ini mungkin terletak pada software-nya. Jika ya, kami sangat berharap Infinix segera menggulirkan update untuk mengatasi masalah lemotnya pengisian baterai ini.

0 Komentar