RADARCIREBON.TV – Tak kalah dengan merek lain, speaker aktif Huper 18 inch merupakan salah satu merek yang telah beredar di pasaran. Performanya yang apik, membuatnya di juluki sebagai ‘kuda hitam’. Adapun kemampuan audio yang mantap darinya membuatnya menjadi salah satu merek speaker yang cukup menyita perhatian. Lantas, seperti apa kehebatannya? Berikut selengkapnya.
Speaker Huper dengan Kualitas Super
Dalam mencari sebuah alat atau produk, tentunya pilih yang memiliki kualitas bagus. Pasalnya, dengan kualitasnya yang bagus, maka sebuah alat atau produk cenderung akan bertahan lebih lama dan dapat menjadi investasi jangka panjang.
Hal tersebut seperti menggambarkan speaker dari Huper. Sebuah speaker dengan jenis aktif yang di rancang dengan baik sebagai pemenuhan kebutuhan penggunanya. Berdasarkan info yang di dapatkan mengenai speaker ini, terdapat beberapa kelebihan yang di usung speaker aktif Huper 18 inch dan varian lain.
Baca Juga:Infinix Zero X Pro : Ponsel Gaming Harga Terjangkau dengan Performa Andal yang Mengantongi Skor AnTuTu SeginiHarga Terjangkau untuk Kualitas Layar Premium dari Smart TV Samsung 40 Inch Terbaru
Pertama, kemampuan daya output RMS dan SPL memiliki besar daya di atas 500W dan SPL Gain Out 90 dB. Besarnya kemampuan daya tersebut, di katakan jika akan bertahan lebih lama saat menghasilkan daya. Kebutuhan pengguna yang padat, baik dalam kegiatan apapun, akan terpenuhi dengan menggunakan speaker ini.
Kedua, perawatannya mudah. Dalam mempertahankan ketahanan atau ‘umur’ dari suatu produk, perlu di lakukan sebuah perawatan khusus. Namun pada produk speaker ini, konon pengguna tidak perlu merasa di repotkan untuk merawatnya. Sebab, speaker ini tetap mampu bekerja secara maksimal walaupun di gunakan ketika cuaca sedang tidak bersahabat.
Ketiga, memiliki desain dan konstruksi yang kokoh. Sama halnya dengan rumah, semakin bagus dan kokoh kontruksinya, maka akan bertahan lebih lama. Seperti halnya dengan speaker ini yang menggunakan desain kokoh sehingga akan bertahan lama. Selain itu, terdapat pula pelindung magnetik dan sudut yang akan membuatnya aman.
Keempat, fitur yang di miliki pada speaker aktif Huper 18 inch tergolong cukup lengkap. Seperti, terdapat kontrol volume suara di bagian belakangnya. Kemudian, di lengkapi juga dengan port bass-reflex untuk membuat suara bass yang lebih kuat dan jelas. Ada pula konektivitas bluetooth, USB dan lain-lain.
Berapa Harganya?
Mengenai harga, ada yang menyebutkan di angka Rp10 jutaan. Namun ada pula yang mencapai angka hingga Rp20 jutaan/set. Harga yang bervariasi tergantung dari pasaran yang menjualnya.