Kemarau Panjang, Air PDAM Tidak Mengalir

0 Komentar

Kekeringan dan krisis air bersih terjadi di wilayah Kabupaten Cirebon tepatnya Blok Karang Wungu Desa Beringin Kecamatan Ciwaringin. Pasalnya menurut penuturan dari warga setempat, air yang biasa digunakan sehari hari mengalami kekeringan.

Akibat kemarau panjang, warga Blok Karang Wangu Desa Beringin, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon mengeluhkan kesulitan untuk mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari hari. Pasalnya, pasokan air dari pdam yang selama ini digunakan saat ini tidak mengalir.

Untuk memenuhi kebutuhan sehari hari, warga terpaksa harus mengeluarkan uang lebih untuk membeli air bersih. Beberapa waktu lalu, warga sempat mendapaptkan bantuan air bersih dari pemerintah, namun tidak merata kepada semua warga.

Baca Juga:Bumdes Kanci Dilaporkan Ke Polisi Pelantikan BPD Citemu Periode 2023-2029

Warga mengeluhkan kondisi kekeringan yang yang menyebabkan kesulitan mendapatkan air bersih belum juga ada solusinya. Bahkan meski air dari PDAM tidak mengalir, namun warga tetap harus membayar tagihan setiap bulannya.

Selain upaya membeli air bersih, salah seorang warga mengaku juga sudah berusaha dengan membuat sumur bor baru. Namun sumur bor tersebut tidak mengeluarkan air, namun lumpur. Pasalnya struktur tanah di wilayah tersebut memang mengandung lumpur. Sehingga, selain membeli air, warga terpaksa memanfaatkan air sungi untuk kebutuhan sehari hari. Akibat hujan yaang tak kunung turun, saat ini kondisi sungai pun sudak mulai menyusut airnya

0 Komentar