RADARCIREBON.TV – Spesifikasi dan harga Huawei P50 Pro yang di umumkan di pasaran Indonesia pada Ferbruari 2023 lalu.
Series flagship dari Huawei terbaru ini memberikan spesifikasi yang berkelas jika di bandingkan dengan Smartphone lain di kelasnya.
Di Indonesia harga Huawei P50 pro di banderol dengan harga Rp 14.999.000. Untuk HP sekelas flagship, tentunya harga segitu cukup masuk akal.
Baca Juga:Cara Setting Untuk Mencari Siaran TV Digital Polytron LED Dengan Praktis dan Mudah, Tidak Perlu Pakai Bantuan TeknisiCara Untuk Mendapatkan Siaran TV Digital dengan Antena Indoor
Untuk memaksimalkan performa, Huawei P50 Pro mengandalkan prosesor Snapdragon 888 4G. Lengkap juga dengan dukungan konfigurasi memori 8/256GB.
Kombinasi ini jelas sudah sangat cukup untuk mendukung beragam aktifitas Anda. Bagian paling menarik dari HP ini tentu saja ada di bagian kamera.
Ada empat buah kamera utama di bagian belakang HP Huawei yang di susun secara unik dalam dua modul berbentuk lingkaran.
Masing-masing kameranya memiliki sensor wide angle 50MP, periscope telephoto 64MP dengan 3x optical zoom, ultrawide angle 13MP, dan B/W 40MP.
Kamera utamanya juga mampu merekam video dengan kualitas mencapai 4K@60fps.
Untuk kebutuhan selfie, ada kamera tunggal dengan sensor wide angle 13MP.
Kamera depannya mampu merekam video dengan kualitas sampai 4K@30fps.
Dengan beragam keunggulan itu, wajar rasanya jika harga HP Huawei P50 di banderol hingga belasan juta rupiah.
Baca Juga:5 Smart TV Termurah 43 inch Terbaik Sepanjang Tahun 2017, Dengan Dibekali Oleh Fitur Yang Melimpah!7 Daftar Harga Smart TV Samsung Berukuran 32 inch, Dengan Harga 2 Jutaan Sudah Bisa Nonton Siaran Digital Dengan Jernih
Semua fitur di atas akan di sempurnakan oleh baterai berkapasitas 4.360 mAh, lengkap dengan pengisian daya cepat 66W. HP ini juga mendukung pengisian daya cepat nirkabel dengan tegangan mencapai 50W.
Sebagai pendukung, Huawei P50 Pro juga sudah membawa sertifikasi tahan air dan debu IP68.
Artinya, HP ini mampu ada di dalam air dengan kedalaman maksimal 1,5 meter selama 30 menit.
Layar OLED berukuran 6,6 inci dengan resolusi 2700 x 1228 Piksel juga membuatnya tampak lebih mewah.
Layar ini juga mampu menghadirkan refresh rate 120 Hz. Secara umum, spesifikasi dan harga HP Huawei Pro memang sudah sesuai untuk sebuah produk flagship.
Sayangnya, saat ini HP Huawei sudah tidak lagi mendapatkan dukungan layanan Google Play.
Simak tabel Spesifikasi dari Huawei P50 Pro serta Harga nya
Layar: | OLED, 1B colors, 120Hz, 6.6 inches 1228 x 2700 pixels |
Chipset: | Kirin 9000 (5 nm) |
GPU: | Adreno 660 |
Memori internal: | 256GB 8GB RAM |
Kamera Belakang: | 50 MP + 64 MP + 13 MP + 40 MP |
Kamera Depan: | 13 MP |
OS & Baterai: | HarmonyOS 2.0, 4360 mAh |
Fitur Unggulan: | Fast wireless charging 50W, IP68 |
Varian Warna: | Golden Black, Cocoa Gold, Pearl White, Charm Pink |
Harga: | Rp 11,5 Jutaan *Harga dapat berubah sewaktu-waktu |
Dan itulah Tabel spesifikasi dan Harga dari Huawei P50 Pro.