RADARCIREBON.TV – Sebagai produsen elektronik, Samsung hadir dengan beragam jenis produk, termasuk dengan televisi. Dari beragam model dan ukuran TV yang di tawarkan, Samsung mempunyai jenis Smart TV LED berukuran 32 inch.
Dengan ukuran ini, tentu akan cocok untuk menghiasi ruanganmu yang tidak begitu lebar. Misalnya saja kamar tidur. Televisi ini akan sangat pas untuk ruang tidurmu yang cenderung tidak begitu luas sehingga tidak dapat meminimalisir mata menjadi rusak.
Begitupun juga dengan ruang keluarga yang ukurannya kecil. Ukuran layar 32 inch, akan mampu menjangkau penggunanya agar dapat memberikan tampilan gambar juga audio secara maksimal pada ruangan yang tak begitu besar. Soal harga, jangan di tanya. Harganya termasuk murah, apalagi dengan kualitasnya yang jempolan.
Baca Juga:Ini, 3 Box Speaker Aktif 15 Inch yang Mampu Menghasilkan Suara Cetar dan Menggelegar! Bikin yang Mendengar Suaranya Auto MelekSpeaker Aktif Yamaha DBR 15 Punya Banyak Kelebihan dan Hemat Energi, Segini Harganya
Smart TV Samsung : Pilihan Terbaik untuk Keluarga
Mencari yang baik dari yang terbaik tentunya menjadi hal yang di lakukan oleh setiap orang dalam menginginkan suatu hal. Begitupun juga ketika ingin membeli sebuah produk elektronik, misalnya televisi. Pilihan yang berkualitas untuk keluarga, akan sangat di pertimbangkan.
Adapun pilihannya yakni sebuah TV dari Samsung yang merupakan smart TV LED 32 inch. Walaupun ukuran layarnya tak begitu besar, namun televisi ini mampu menjangkau penggunanya dengan tampilan dan audio yang memukau. Televisi ini juga cocok untuk di taruh dalam ruangan yang tak begitu besar agar pengalaman menonton TV jadi lebih mendalam.
Smart TV Samsung hadir dengan sistem operasi berupa Tizen yang akan menyajikan hiburan beragam. Bahkan ada salah satu tipenya yang bisa di gunakan untuk menonton siaran digital sehingga tak perlu lagi menggunakan bantuan STB.
Agar kualitas gambarnya mumpuni, Samsung membekali produknya dengan fitur Ultra Clean View, HDR, PurColor, dan Contrast Enhancer yang akan membuat gambar menjadi ‘berbeda’. Misalnya lebih jernih dan warnanya pun nampak hidup. Bahkan ada Bixby yang berguna sebagai fitur suara dari televisi ini.
Harga yang di banderol untuk keluaran layar 32 inch pun beragam. Ada yang mulai dari kisaran Rp1 jutaan hingga hanya mencapai angka Rp2 jutaan saja. Beberapanya pun sedang diskon jika melihat dari laman web-nya. Jika tertarik, maka bisa segera membelinya di toko kepercayaanmu agar tidak melewatkan kesempatan ini.