RADARCIREBON.TV – Jangan sampai salah beli alat. Sebab, antara set top box dan Android TV box ada bedanya, loh. Apalagi pasca di hentikannya siaran analog. Maka kedua alat ini cukup laris di pasaran karena fungsinya yang di incar banyak orang.
Walaupun keduanya seolah serupa, namun sebenarnya tak sama. Untuk itu, saat membelinya jangan sampai salah. Sebab, jika salah membeli, tentu fungsi yang akan di dapatkan, tidak sesuai dengan yang di inginkan sehingga akan salah sasaran.
Namun secara umum, perbedaan di antara keduanya terletak dari penggunaannya. Set top box atau biasa di singkat STB, di gunakan untuk menangkap siaran digital. Sementara Android TV box, berfungsi untuk mengubah televisi biasa menjadi televisi pintar.
Baca Juga:Apakah TV LED dan Smart TV Berbeda? Temukan Jawabannya Disini Guys Agar Kamu Tidak Bingung LagiApakah Bisa Mengubah TV Biasa Jadi Smart TV? Daripada Semakin Bertanya-Tanya, Simak Info Selengkapnya Disini
Bedanya Set Top Box dan Android TV Box
Seperti yang telah di sebutkan di awal, perbedaan paling umum yakni pada penggunaannya. Di mana STB untuk menangkap siaran digital, sementara Android TV box konon juga dapat berfungsi untuk menangkap siaran digital namun juga bisa mengubah televisi biasa menjadi sebuah televisi pintar.
Hal tersebut lantaran STB memiliki fitur DVB-T2 yang fungsinya untuk menangkap siaran digital sehingga TV analog dapat berubah menjadi digital. Berbeda dengan Android TV box yang berbasis OS Android, maka TV akan memiliki tampilan antarmuka seperti smartphone Android. Selain itu, layanan streaming juga bisa di rasakan seperti YouTube dan lainnya.
Kemudian perbedaan lainnya ada pada hak tayangan siaran. Siaran STB merupakan siaran terestrial digital sehingga ketika TV mampu menangkap sinyal, maka otomatis akan mendapatkan siaran atau channel TV. Sementara Android TV box, berjalan sesuai dengan sistem operasinya sehingga akan mendapatkan layanan streaming berbasis internet.
Terakhir, bedanya set top box dan Android TV box ada pada tampilan dan harganya. Tampilan dari STB umumnya mempunyai bentuk kotak dengan ukuran sedang dengan beberapa tombol. Sedangkan Android TV box mempunyai tampilan mirip dengan smartphone Android namun ukuran layarnya lebih besar. Secara harga pun lebih murah STB karena bisa di dapatkan mulai dari Rp100 ribuan saja.